Langgam.id - Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Feri Mulyani mengatakan capaian vaksinasi covid-19 di Padang dosis kedua sudah 27%.
"Sekitar 200.000-an warga atau 27%," kata Ferimulyani, kemarin.
Sementara itu untuk capaian vaksin covid-19 dosis pertama sekitar 15% atau 115.000-an orang.
Ferimulyani mengatakan, capaian ini memang masih jauh dari targetan yang diberikan agar terbentuk kekebalan tubuh sebanyak 700.000-an.
Untuk itu, Ferimulyani mengajak masyarakat Kota Padang untuk ikut mensukseskan vaksinasi covid-19 di Padang.
"Vaksinasi juga sudah dibolehkan untuk ibu hamil dan anak-anak usia 12 tahun keatas," ungkapnya.
Menurutnya, warga yang inggin mendapatkan vaksin covid-19 bisa langsung datang ke fasilitas kesehatan terdekat, puskesmas.
"Atau bisa juga ikut vaksin yang digelar rumah sakit, ataupun intansi yang menyediakan vaksinasi," katanya.