Masih PPKM Level IV, Hari Jadi Kota Padang Digelar Secara Virtual

Langgam.id-hari jadi Kota Padang

Pemko gelar rapat perayaan hari jadi Kota Padang di Palanta Rumah Dinas Wako Padang. [foto: Pemko Padang]

Langgam.id - Peringatan hari jadi Kota Padang ke-352 pada 7 Agustus 2021 nanti akan dilaksanakan secara virtual. Hal ini karena dalam masa pandemi covid-19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level IV sampai 9 Agustus 2021 nanti.

Hal itu dikatakan wali kota saat memimpin rapat perayaan hari jadi Kota Padang bersama pimpinan OPD terkait dan Camat se-Kota Padang, di Palanta Rumah Dinas, Selasa (3/8/2021).

"Hari jadi Kota Padang tahun 2021 ini kita lakukan secara virtual. Sebab dalam Surat Edaran Wali Kota Padang tentang PPKM Level IV Pencegahan Pandemi Covid-19 yang bersifat keramaian ditiadakan untuk sementara waktu," ujar Wali Kota Padang Hendri Septa dalam keterangan tertulisnya di media sosial Pemko Padang, Rabu (4/8/2021).

Hendri menambahkan, pada perayaan hari jadi Kota Padang nanti akan digelar rapat paripurna di Kantor DPRD Kota Padang. Rapat akan digelar secara luring dan daring.

Baca juga: Wali Kota Padang Tunjuk Asisten I Edi Hasymi Jadi Plh Sekda

"Secara luring akan diikuti oleh ketua DPRD bersama anggota, gubernur, wali kota dan beberapa pejabat tinggi Pemko Padang dan para penerima penghargaan," beber Hendri.

Sementara itu kata Hendri, untuk pimpinan OPD, camat, lurah serta stakeholder terkait, mengikuti kegiatan tersebut secara daring.

"Ini kita lakukan semata-mata untuk mencegah adanya kerumunan. Kita berharap nantinya peringatan hari jadi Kota Padang berjalan dengan lancar dan hikmat," harap Hendri.

Hendri mengimbau masyarakat untuk memasang spanduk, logo, baliho maupun umbul-umbul di kantor maupun lingkungan tempat tinggal masing-masing. Hal ini untuk menyemarakkan hari jadi Kota Padang.

Selain itu, hari jadi Kota Padang ini juga berada di bulan yang sama dengan  HUT Republik Indonesia. Oleh karena itu, Hendri mengimbau warga untuk mengibarkan bendera merah putih 1-31 Agustus 2021.

 

Baca Juga

Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Maju Pencalonan Ketua KONI Sumbar, Hamdanus Bakal Gelar Porprov Usai Absen 7 Tahun
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Fadlul Efendi Bagikan THR untuk PKJR Sitinjau Lauik
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Mahkota Medical Centre Melaka dan Regency Specialist Hospital Johor Gelar Buka Puasa Bersama dan Berbagi Sembako di Padang
Fadly Amran Calon Wali Kota Padang
Begini Profil Fadly Amran, Walikota Padang yang Baru
Fadly Amran Resmi Dilantik Jadi Wali Kota Padang, Segera Realisasikan Visi dan Misi
Fadly Amran Resmi Dilantik Jadi Wali Kota Padang, Segera Realisasikan Visi dan Misi