Wagub Audy Bicara Soal Kemungkinan Varian Delta Sudah Masuk Sumbar

varian delta sumbar

Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy di acara Bang Charles Law [foto:Langgam.id]

Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Audy Joinaldy menyebut kemungkinan varian delta covid-19 sudah masuk Sumbar.

Langgam.id - Sudah tiga hari sejak diberlakukannya PPKM darurat di tiga daerah di Sumatra Barat (Sumbar). Yakni di Kota Padang, Kota Bukittinggi, dan Kota Padang Panjang.

Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Audy Joinaldy menyebut, penerapan PPKM darurat di Sumbar kemungkinan berkaitan dengan varian delta yang diduga telah masuk Sumbar.

Berdasar data nasional, kata Audy, CT value orang yang terpapar covid-19 dalam 2 bulan terakhir di bawah 10.

Baca juga: Sumbar Catat Rekor, Lebih 1.000 Kasus Covid-19 dalam Sehari

"Sekitar 80 persen lebih CT value lebih rendah dari sebelumnya. Ini salah satu ciri-ciri varian delta kemungkinan sudah masuk Sumbar," kata Audy saat menjadi bintang tamu di acara Bang Charles Law yang tayang di kanal Youtube Langgam.id.

Dikatakannya, varian delta dikenal cukup mematikan karena mudah dan cepat menyebar. Bahkan anak-anak yang terpapar varian delta akan mengalami gejala yang cukup berat.

"Padahal anak-anak punya kekebalan yang lebih tinggi dibanding orang dewasa," ujarnya.

Selain membahas varian delta dan PPKM darurat di Sumbar, Wagub Audy juga membahas mengenai revisi Perda AKB yang saat ini masih menunggu disahkan. Ingin tau bagaimana kelanjutannya? Saksikan selengkapnya di podcast Bang Charles Law di bawah ini

Baca Juga

Petaka di Lapas Bukittinggi: Warga Binaan Oplos Alkohol Parfum-Minuman Kemasan, 1 Meninggal Dunia
Petaka di Lapas Bukittinggi: Warga Binaan Oplos Alkohol Parfum-Minuman Kemasan, 1 Meninggal Dunia
Praktisi keinsinyuran nasional, Ulul Azmi, berpandangan kondisi Sumatra Barat (Sumbar) dinilai mengalami stagnasi dalam pertumbuhan ekonomi
Praktisi Keinsinyuran: Kepemimpinan di Sumbar Perlu Akselerasi Pembangunan dan Inovasi
Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang
Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Embarkasi Padang Berangkatkan 6.294 Jemaah Haji Naik Lion Air, 4.613 Orang dari Sumbar
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kecelakaan Beruntun di Silaing Bawah, Truk Tabrak 4 Mobil dan 3 Sepeda Motor
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban
Kakak-Adik di Solok Berebut Rumah Berujung Dibakar, 2 Balita Nyaris Jadi Korban