Langgam.id - Kebanyakan wanita selalu ingin mendapatkan perhatian lebih dari pasangannya. Namun hal itu justru sering kali dianggap pria sebagai hal yang berlebihan. Tak jarang hal ini justru membuat orang lain justru berpikiran buruk.
Perilaku wanita yang kerap berlebihan dalam menyikapi sesuatu hal juga kerap kali menjadi pemicu pertengkaran dalam hubungan mereka. Bahkan, tak sedikit pria yang akan memandang rendah seorang wanita lantaran sikapnya.
Dalam unggahan di kanal Youtube Rumus Cinta, berikut ini beberapa hal yang membuat wanita dianggap murahan di mata pria.
Baca juga: Deretan Artis Cantik Ini Nikahi Brondong, Tetap Mesra
Berlebihan dalam Bertingkah
Kebanyakan orang mengartikan hal ini dengan istilah ‘lebay’. Tak sedikit wanita yang kerap bertindak berlebihan yang tak jarang justru membuat pasangan atau orang lain tak nyaman.
Wanita yang bersikap secukupnya justru akan terlihat lebih elegan.
Suka Kontak Fisik dengan Banyak Pria
Pria akan cenderung menganggap seorang wanita murahan jika perempuan tersebut tidak merasa risih melakukan kontak fisik dengan pria.
Meski dalam konteks bercanda, wanita tetap harus memiliki batasan dalam menjalin pertemanan dengan pria.
Berpakaian Minim
Penampilan menjadi hal yang paling sering dijadikan penilaian untuk orang lain. Wanita yang kerap berpakaian minim dengan mereka yang berpenampilan tertutup tentu akan mendapatkan perlakukan berbeda.
Sebab, penampilan dapat dijadikan cerminan kepribadian dari seseorang. Wanita yang berpakaian sopan pasti akan dinilai sebagai orang baik dan begitu pun sebaliknya.
Kerap Pulang Pagi
Tentu saja stigma orang pada wanita yang kerap pulang pagi pasti negatif. Meski tidak semua dari mereka melakukan hal negatif, namun pandangan orang lain terhadap wanita yang kerap pulang pagi akan selalu kurang baik.
Pasalnya, seorang wanita yang baik tentu mengetahui batas waktu bagi mereka saat keluar rumah.
Sulit Mengendalikan Emosi
Wanita yang kerap meledak-ledak emosinya tentu membuat pria akan memilih untuk menghindarinya. Wanita yang sulit mengendalikan emosi juga dianggap sebagai sikap yang tidak baik.