Kawasan SRG Solsel Siap Diresmikan Jadi Destinasi Pariwisata Permukiman Tradisional

Kawasan SRG Solsel Siap Diresmikan Jadi Destinasi Pariwisata Permukiman Tradisional

Salah satu rumah gadang yang selesai direvitalisasi. (foto: Kementerian PUPR)

Langgam.id - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sudah menyelesaikan revitalisasi Kawasan Saribu Rumah Gadang (SRG) yang berada di Kabupaten Solok Selatan, Sumatra Barat (Sumbar).

"Tuntasnya revitalisasi Kawasan SRG ini menambah daftar destinasi unggulan di Ranah Minang yang siap dikunjungi oleh wisatawan," tulis Kementerian PUPR dalam akun Instagramnya @kemenpupr, Jumat (23/4/2021)

Kementerian PUPR menjelaskan, bahwa kini Kawasan SRG siap diresmikan untuk segera dimanfaatkan sebagai destinasi pariwisata permukiman tradisional.

Kementerian PUPR menyebut, dengan area seluas 23,6 hektare, di dalam Kawasan SRG terdapat ratusan rumah gadang, masjid, surau, dan makam yang berumur ratusan tahun.

Penataan kawasan pusaka SRG ini terang Kementerian PUPR, dilakukan melalui pemugaran rumah gadang dengan melibatkan tukang-tukang tuo yang memiliki keahlian dalam membangun serta membuat ornamen bangunan. Seperti, ukir-ukiran.

Kementerian PUPR menjelaskan, kegiatan revitalisasi ini meliputi pemugaran 32 rumah gadang, pembangunan menara songket, bangunan pusat informasi dan souvenir, panggung serta ruang terbuka hijau.

"Kemudian, pekerjaan mechanical, electrical dan plumbing (MEP) kawasan," kata Kementerian PUPR.

Sebelumnya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, perbaikan infrastruktur di kawasan wisata tersebut merupakan upaya Kementerian PUPR untuk mendorong peningkatan kunjungan wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.

“Dalam tatanan normal baru (new normal) akibat pandemi covid-19, pemerintah meyakini bahwa sektor ekonomi utama yang dapat rebound dengan cepat adalah sektor pariwisata,” ucap Basuki pada 14 Desember 2020 yang lalu. (*/yki)

 

Baca Juga

Padang Jazz Festival 2024: Penutup Kalender Pariwisata Kota Padang yang Penuh Pesona
Padang Jazz Festival 2024: Penutup Kalender Pariwisata Kota Padang yang Penuh Pesona
Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar, tersangka dalam kasus penembakan Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, akan menjalani
Ombudsman Desak Polisi Ungkap Motif Penembakan Kasat Reskrim Solok Selatan
Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Sumatra Barat menyebut insiden penembakan Kasatreskrim Polres Solok Selatan, AKP Ryanto
Kasus Penembakan Kasatreskrim Solsel, WALHI Sumbar Sebut Ini Tragedi Kejahatan Lingkungan
Pj Wali Kota Padang direncanakan bakal meresmikan arena skatepark di kawasan objek wisata Pantai Padang, Muaro Lasak pada Sabtu, (9/11/2024).
Arena Skatepark di Muaro Lasak Diresmikan Besok, Puluhan Peserta Ikuti Padang Skateland
Martius resmi diusulkan menjadi ketua DPRD Kabupaten Solok Selatan definitif untuk masa jabatan 2024-2029. Sementara David Tester
Martius Diusulkan Jadi Ketua DPRD Solok Selatan Definitif
APBD Perubahan 2024, Pemkab Solsel Patok Belanja Rp930 Miliar
APBD Perubahan 2024, Pemkab Solsel Patok Belanja Rp930 Miliar