Langgam.id – Penambahan pasien sembuh dari covid-19 di Tanah Datar hari ini kembali terjadi. Berdasarkan laporan Kabid P2P Roza Mardiah, 7 orang dinyatakan sudah sembuh sehingga total sembuh berjumlah 167 orang dari 237 kasus positif covid-19.
“Alhamdulillah, penambahan pasien sembuh covid-19 hari ini tujuh orang, total sudah 167 orang dinyatakan sembuh dari 237 kasus konfirmasi Tanah Datar. Semoga tingkat kesembuhan kedepannya semakin tinggi,” ujar Roza Mardiah, Kamis (08/10/2020).
Pasien sembuh hari ini di antaranya anggota Polri, 2 dan pegawai bea cukai. Seorang pegawai bank juga dinyatakan sembuh.
Sampai hari ini, akumulasi kasus konfirmasi di Tanah Datar sebanyak 237 orang.7 orang dirawat di RSAM Bukitinggi, 1 orang di RSUD Pariaman, 2 orang dirawat di RS Ibnu Sina Padang, 2 orang dirawat di RSUD Padang Panjang, 2 orang dirawat di RSUD Hanafiah dan 49 lainnya menjalani isolasi.
Roza menambahkan kasus juga bertambah satu orang. Pasien tersebut yakni laki-laki berusia 60 tahun alamat Batu Taba, Kecamatan Batipuh Selatan.
“Kasus konfirmasi ada satu orang laki-laki, umur 60 tahun, pensiunan, tinggal di Batu Taba” tutur Roza. (Dian/ABW)