6 Pejabat Berebut Kursi Kakanwil Kemenag Sumbar, Ini Nama-namanya

kakanwil kemenag sumbar

Kanwil Kemenag Sumbar [ist]

Langgam.id - Sebanyak enam nama diumumkan mengikuti seleksi terbuka mengisi jabatan Kepala Kanwil (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sumatra Barat (Sumbar).

Asesmen kompetensi ini dilaksanakan di Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang Kampus II, Lubuk Lintah, Selasa (24/8/2021).

Plt. Kepala Kanwil Kemenag Sumbar, Syamsuir mengatakan, ada enam pejabat eselon Kemenag Sumbar yang ikut berjuang dalam asesmen kompetensi ini.

Baca juga: Sekjen Kemenang RI Lantik 12 Pejabat di Lingkungan Kemenag Sumbar

"Enam peserta mendaftar untuk calon Kakanwil Kemenag Sumbar, sementara satu orang lagi mengikuti seleksi untuk calon Kepala Biro Administrasi Umum, Akademik dan Kemahasiswaan IAIN Jember, Jawa Timur," ujarnya.

Analis Kepegawaian Ahli Muda Sub Koordinator Kepegawaian Biro AUPK, UIN Imam Bonjol Padang, Alnungki Herlinda menyebut, asesmen ini dilaksanakan selama tiga hari hingga tanggal 26 Agustus 2021. Berikut ini nama-nama pejabat yang ikut seleksi:

1. Syamsul Arifin, Kepala Bidang pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sumbar.

2. Abrar Munanda, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan.

3. Helmi, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kabupaten Solok.

4. Muhammad Nur, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasaman Barat.

5. Masdan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Mentawai.

6. Ramza Husmen, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh.

7. Yasmelizar, Analis Kepegawaian Ahli Madya/Koordinator pada Bagian Organisasi dan Kepegawaian Biro AUPK mendaftar untuk Kepala Biro Administrasi Umum, Akademik dan Kemahasiswaan IAIN Jember, Jawa Timur.

Sementara Alizar, Kakan Kemenag Kota Padang Panjang batal mengikuti asesmen karena sedang mendampingi orang tua yang dalam kondisi sakit.

Baca Juga

Tenaga honorer Kementerian Agama Sumatra Barat (Kemenag) yang masuk PDM (Pemutakhiran Data Mandiri) sudah bisa membuat akun di SSCASN.
Pendaftaran Seleksi CPPPK Dimulai, Kemenag Sumbar: Jangan Salah Pilih Formasi
82 Peserta Gagal Ikuti CAT SKD, Kemenag Sumbar Ingatkan Pelamar CPNS Hal Berikut
82 Peserta Gagal Ikuti CAT SKD, Kemenag Sumbar Ingatkan Pelamar CPNS Hal Berikut
Sebanyak 16.954 orang CPNS Kementerian Agama (Kemenag) memilih mengikuti ujian Computer Asisted Test (CAT) Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
16.954 Pelamar CPNS Kemenag Pilih Ikuti CAT SKD di Titik Lokasi Sumbar
Sumatra Barat salah satu provinsi yang menjadi pilot project program kampung zakat Kementerian Agama. Ada enam lokasi  dari 118 titik
Enam Jorong di Sumbar Jadi Pilot Project Program Kampung Zakat Kemenag
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
3 Masjid di Sumbar Masuk Nominasi Ampera Tingkat Nasional 2024
Satgas PPKS UIN Imam Bonjol Padang sudah menerima sejumlah laporan dari mahasiswi korban pelecehan seksual oleh oknum dosen.
Kemenag Sumbar Minta Ponpes Tingkatkan Pengawasan untuk Cegah Kekerasan Seksual