5 Tips Berhenti Menggunakan Media Sosial Sementara Waktu, Terhindar dari Stres

Tips Berhenti menggunakan media sosial

Ilustrasi bermain ponsel. [foto: Pixabay.com]

Berikut ini beberapa tips yang dapat dilakukan untuk berhenti menggunakan media sosial sementara waktu.

Langgam.id - Media sosial kini menjadi hal yang cukup sulit dilepaskan bagi kebanyakan orang. Bahkan tidak sedikit dari mereka yang menjadikan media sosial sebagai hal penting dalam kesehariannya.

Namun begitu, terlalu sering hingga kecanduan menggunakan media sosial sebenarnya tidak baik. Meski memberikan kesenangan pada penggunanya namun menggunakan media sosial terlalu sering juga dapat membuat seseorang tidak nyaman, stres, tertekan dan bahkan yang paling parah bisa mengganggu kesehatan mental.

Lantaran hal itu sangat penting untuk memberikan batasan diri ketika menggunakan media sosial. Tidak harus berhenti total menggunakan media sosial. Kalian bisa mencoba berhenti sementara waktu menggunakan platform tersebut agar kesehatan mental juga tetap terjaga.

Dilansir dari Tempo.co yang mengutip dari Psychology Today, berikut ini beberapa tips yang dapat dilakukan agar bisa berhenti sementara waktu menggunakan media sosial.

Meletakan Ponsel Jauh dari Jangkauan

Lampiran Gambar

Cara ini akan membuat kalian malas mengambil ponsel tersebut sehingga menunda untuk kembali membuka media sosial. Kalian bisa menjauhkan ponsel ketika sedang berkumpul dengan orang lain. Hal ini penting dilakukan agar kalian bisa fokus pada orang tersebut dan meluangkan waktu untuk bersama mereka.

Kalian juga bisa membuat janji atau peraturan bersama teman-teman dengan meletakan ponsel di atas meja. Dengan cara ini kalian bisa mengobrol santai bersama tanpa terganggu dengan ponsel sehingga waktu kebersamaan akan terasa lebih nikmat.

Membatasi Waktu Bermain Ponsel

Lampiran Gambar

Membatasi waktu bermain ponsel akan membatu kalian mengurangi penggunaan media sosial. Kalian bisa mencoba mengatur waktu kapan saja bisa membuka platform tersebut, bisa satu jam di pagi atau malam hari.

Jika sulit melakukan hal itu, gunakan aplikasi yang dapat membatu menetapkan batasan waktu bermain ponsel. Cara ini akan sangat membatu kalian untuk bisa berhenti sementara waktu menggunakan media sosial.

Matikan Pemberitahuan

Lampiran Gambar

Agar fokus kalian tidak teralihkan dengan media sosial, sebaiknya untuk mematikan semua notifikasi media sosial yang ada di ponsel. Sebab, biasanya kita akan teralihkan ketika melihat notifikasi yang menarik perhatian sehingga membuat penasaran dan berakhir memeriksa ponsel. Dengan mematikan notifikas kalian akan terhindar dari rasa penasaran tersebut sehingga dapat berhenti menggunakan media sosial.

Aktifkan "Phone Free Zones"

Lampiran Gambar

Hal ini akan membatu kalian untuk tidak memakai ponsel ketika berada di rumah. Kalian bisa memilih area seperti  ruang makan dan kamar. Cara ini akan membuat kalian agar berhenti menggunakan ponsel ketika berada di rumah.

Hapus Aplikasi

Lampiran Gambar

Cara terbaik untuk berhenti menggunakan media sosial yakni dengan menghapus aplikasi tersebut. Dengan cara ini kalian tidak akan lagi membuka media sosial ketika sedang bermain ponsel.

Kalian bisa mengalihkan penggunaan media sosial di laptop atau komputer sehingga frekuensi penggunaan platform tersebut dapat berkurang dibandingkan dengan memasang aplikasinya di ponsel.

Baca Juga

Kementerian Agama RI sudah menetapkan 1 Ramadan 1445 H 2024 jatuh pada Selasa (12/3/2024). Penetapan awal Ramadan 2024 diputuskan secara
12 Tips Sehat Jalankan Puasa Ramadan, Salah Satunya Berolahraga
Tips Mengelola Stres: Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya dengan baik
Tips Mengelola Stres: Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Gerai coffee shop menyuguhkan berbagai keunikan, mulai dari konsep tata ruang sampai dengan menu yang disajikan. Di Kota Padang,
Optimalisasi Media Sosial Sebagai Tools Promosi di Era Marketing 5.0
Gosip Online
Gosip Online
Cuaca seringkali sulit untuk diprediksi, sehingga kita sebagai pengendara dituntut untuk bisa lebih sigap dan tanggap saat menghadapi berbagai
Tips Berkendara Aman Saat Hujan
Jambu biji merupakan tanaman tropis yang buahnya memiliki kandungan vitamin C tinggi. Buah jambu biji memiliki buah yang berwarna hijau
Sumber Vitamin C, Ini Beragam Manfaat Jambu Biji Bagi Kesehatan