5 Kesepakatan Bersama antara Pemko Padang dan Produsen Minyak Goreng

Berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pertemuan antara Wali Kota Padang Hendri Septa dengan sejumlah produsen minyak goreng digelar, dengan menghasilkan 5 poin kesepakatan.

Langgam.id - Pemerintah Kota Padang berkomitmen menstabilkan harga minyak goreng curah di pasaran. Kemarin, pertemuan antara Wali Kota Padang Hendri Septa dengan sejumlah produsen minyak goreng digelar, dengan menghasilkan 5 poin kesepakatan.

“Alhamdulillah, dari pertemuan itu para produsen minyak goreng sepakat untuk menjaga ketersediaan stok dan stabilitas harga minyak goreng curah di Kota Padang,” kata Hendri Septa, Jumat (8/4/2022).

Kesepatakan itu ditandai dengan penandatanganan Surat Kesepakatan Bersama oleh produsen minyak goreng di Rumah Dinas Wali Kota Padang.

Adapun 5 poin dalam Surat Kesepakatan Bersama tersebut yakni poin pertama menjamin ketersediaan minyak goreng curah sesuai dengan kuota aplikasi SIMIRAH (Sistem Informasi Minyak Goreng Curah) untuk wilayah Kota Padang.

Kedua, memastikan harga minyak goreng curah dari produsen ke distributor 1 (BUMN) Rp13.000 per kilogram dan Rp13.333 per kilogram untuk distributor 1 lokal.

Ketiga, bekerjasama dengan Dinas Perdagangan Kota Padang memantau harga, stok dan distribusi minyak goreng curah di Kota Padang.

Keempat melaporkan data dan informasi penyaluran minyak goreng curah kepada Dinas Perdagangan Kota Padang, Polresta Padang Kejari Padang melalui email.

Terakhir poin kelima adalah tidak akan melakukan praktik penimbunan minyak goreng curah atau tindakan lainnya yang dapat menimbulkan gejolak/kelangkaan minyak goreng curah di tengah masyarakat.

“Kita tentu berharap kesepakatan bersama ini dapat ditindaklanjuti dengan baik. Semoga ini dapat memberikan solusi dan mengatasi persoalan ketersediaan dan stabilitas harga minyak goreng di Kota Padang,” harap Hendri Septa, sebagaimana dicuplik dari Info Publik.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Berkat Program Semata, Anak-anak Mendiang Benny Zalukhu Kini Punya Rumah Layak
Berkat Program Semata, Anak-anak Mendiang Benny Zalukhu Kini Punya Rumah Layak
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Padang, Ances Kurniawan menargetkan pada 2024 ini jumlah penumpang Trans Padang sebanyak 5 juta orang.
Dishub Targetkan Penumpang Trans Padang Capai 5 Juta Orang di 2024
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah bersama Wali Kota Padang Hendri Septa dan Wawako Ekos Albar membuka secara resmi Festival Muaro Padang,
Festival Muaro Padang Resmi Dibuka, Ini Beragam Iven yang Bisa Disaksikan Pengunjung
Begini Rekayasa Lalu Lintas Atasi Kemacetan di Iven Festival Muaro Padang
Begini Rekayasa Lalu Lintas Atasi Kemacetan di Iven Festival Muaro Padang
gowes siti nurbaya
Siap-siap, Pemko Padang Kembali Gelar Gowes Siti Nurbaya Adventure
Salat Id di Lapangan Tugu Apeksi, Wako Padang Ajak Bantu Palestina
Salat Id di Lapangan Tugu Apeksi, Wako Padang Ajak Bantu Palestina