43 Kuda Berpacu di Gelanggang Dang Tuanku Batusangkar

pacu kuda padang

Pacu kuda di Tanah Datar. (Foto: Humas Pemkab Tanah Datar)

Langgam.id – Sebanyak 43 kuda mengikuti lomba pacu kuda di Gelanggang Dang Tuanku, Batusangkar, Tanah Datar pada Minggu (6/10/2019) dan Senin (7/10/2019) ini. Kuda-kuda tersebut, berasal dari berbagai kabupaten dan kota di Sumatra Barat (Sumbar) serta provinsi tetangga, Sumatra Utara, Riau dan Jambi.

Lomba ini dibuka oleh Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi dan Wakil Bupati Zuldafri Darma pada Minggu. Pembukaan ditandai dengan penyerahan bendera Pordasi kepada dewan steward oleh bupati dan pelepasan race pertama oleh wakil bupati.

Bupati Irdinansyah mengatakan, pacu kuda merupakan kegiatan alek anak nagari yang perlu terus dilestarikan. “Pacu kuda juga atraksi budaya yang sudah berlangsung sejak ratusan tahun lalu secara turun temurun. Ini perlu terus kita lestarikan dan harus tetap terlaksana dengan baik," katanya, sebagaimana dilansir Humas di situs resmi Pemkab.

Ketua Pelaksana Letkol Inf. Edi S Harahap menyebutkan, pada hari pertama kegiatan ini memperlombakan 9 kelas. “Yakni, Kelas E terbuka 1200 M, Kelas CD Remaja 1200 M, Kelas AB  terbuka 1200 M,  Kelas C Terbuka 1200 M, Kelas AB 3 th Derby Sumbar 1400 M,  Kelas Calon Derby 3 tahun 1200 M,  Kelas Lokal/Sagalo 600 M, Kelas Draf Bugih Baru 2400 M dan Kelas Draf Bugih Lama 3200 M,” kata Edi yang juga Dandim 0307 Tanah Datar itu.

Pada hari pertama, pacuan kuda turut disaksikan Danrem 032 Wirabraja, Ketua Pordasi Sumbar, Ketua DPRD Tanah Datar,  serta Forkopimda di lingkungan Pemkab Tanah Datar. (*/SS)

Baca Juga

Ketua Umum Gebu Minang Osman Sapta Odang (OSO) menghadiri Festival Pandeka Batagak Kapalo Koto 2025 dan Medan Nan Bapaneh Mahakarya
Shadiq Pasadigoe Ajak Milenial dan Gen Z Belajar Silek
Baznas Tanah Datar Salurkan Zakat Rp750 Juta untuk 1.500 Mustahik Penerima Manfaat
Baznas Tanah Datar Salurkan Zakat Rp750 Juta untuk 1.500 Mustahik Penerima Manfaat
Buka Puasa Bersama KMDT, Fadly Amran Ajak Kolaborasi Wujudkan Visi dan Misi Kota Padang
Buka Puasa Bersama KMDT, Fadly Amran Ajak Kolaborasi Wujudkan Visi dan Misi Kota Padang
Bupati Tanah Datar, Eka Putra melantik Elizar sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Tanah Datar di Gedung Indo Jolito Batusangkar,
Bupati Eka Putra Lantik Elizar Jadi Penjabat Sekda Tanah Datar
Polisi membeberkan hasil autopsi jenazah Cinta Novita Sari Mista (15). Cinta siswi tsanawiyah tewas ditemukan dalam karung di Tanah Datar,
Cinta 'Mayat dalam Karung' di Tanah Datar Diperkosa usai Tewas Dicekik
Dua pelaku pembunuhan Cinta Novita Sari Mista (15) yang jasadnya dibungkus dalam karung di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar).
Ini Tampang 2 Pelaku Pembunuhan Siswi MTs di Tanah Datar