4 Objek Wisata yang Bakal Digarap Pemko dari 98 Destinasi di Wilayah Timur Padang

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Kota Padang memiliki banyak objek wisata di timur. ada lagi hits di TikTok

Wako Padang saat meninjau objek wisata Goa Kelelawar Pandayo di Kecamatan Lubuk Kilangan. [foto: Pemko Padang]

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Di wilayah timur Kota Padang terdapat 98 objek wisata. Ada empat objek wisata yang akan digarap Pemko Padang.

Langgam.id - Sebanyak 98 objek wisata tersebar di wilayah timur Kota Padang. Objek wisata tersebut terletak mulai dari Kecamatan Koto Tangah sampai Bungus Teluk Kabung.

Namun dari puluhan destinasi itu, ada empat objek wisata yang bakal digarap Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Padang.

Plt Kepala Dispar Padang Raju Minropa mengatakan, keempat objek wisata tersebut yaitu Lubuk Tampuruang, kawasan Goa Kelelawar, agrowisata di Kota Tangah. Serta, Kampung Adat di Nanggalo dan Kuranji.

Ia menambahkan, bahwa kawasan wisata wilayah timur ini akan dikembangkan tiga klaster. Klaster pertama dengan destinasi utamanya ialah Taman Hutan Raya Bung Hatta.

Kemudian, klaster dua dengan destinasi utama kawasan Lubuk Minturun dan penunjangnya yaitu sebagian wisata di Kuranji dan Nanggalo.

“Konsep ini yang sedang kita matangkan. Namun, sambil menunggu konsep itu selesai, kita sudah menyusun empat masterplan untuk objek wisata yang disebutkan tadi,” ujar Raju dilansir dari infopublik.id, Senin (7/2/2022).

Konsep pariwisata kawasan timur ini terang Raju, berbasiskan masyarakat. Sebab, tanahnya bukan milik Pemko Padang. Pemiliknya nagari, masyarakat dan lainnya.

Oleh karena itu ungkapnya, perencanaannya dua pilar, yaitu antara Pemko Padang kita dengan masyarakat setempat.

"Masterplannya kita buat per destinasi, lalu kita kerja samakan dengan pihak-pihak swasta,” bebernya.

Sebelumnya, Wali Kota Padang Hendri Septa mengatakan, pihaknya saat ini tengah mencari berbagai terobosan guna mengembangkan destinasi wisata baru di wilayah timur Kota Padang.

Hal ini ungkap Hendri, dilakukan untuk mengangkat perekonomian masyarakat dan juga menjadi sumber pendapatan asli daerah (PAD) bagi Kota Padang.

Baca juga: Pemko Padang Cari Terobosan untuk Kembangkan Wisata Baru di Wilayah Timur

“Pariwisata merupakan salah satu poin penting bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat di Kota Padang dalam jangka panjang. Alhamdulillah potensi yang kita miliki di Kota Padang cukup banyak, tinggal upaya untuk lebih meningkatkannya lagi,” sebutnya.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang