3 ASN Luar Padang Daftar Ikut Seleksi Sekda

Kantor Lurah padang, padang tenaga, lelang jabatan

Balai Kota Padang. (Foto: ist)

Langgam.id - Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang kembali membuka seleksi terbuka pengisian jabatan Sekda Kota Padang. Sejak pendaftaran dibuka, hanya tiga ASN yang mendaftar. Ketiganya berasal dari luar Kota Padang.

"Hingga penutupan hanya tiga orang ASN yang mendaftar. Tiga ASN tersebut berasal dari ASN Pemprov Sumbar, ASN Padang Panjang dan ASN Solok," ungkap Kepala BKPSDM Kota Padang, Arfian, Sabtu (7/5/2022).

Jika tidak ada kendala, hasil seleksi administrasi sekda akan diumumkan pada tanggal 10 Mei 2022 mendatang. Apabila ketiga ASN tersebut dianggap memenuhi syarat, ketiganya melenggang ke tahap selanjutnya.

"Bagi calon yang lolos administrasi akan mengikuti serangkaian proses seleksi selanjutnya. Menurut jadwal, proses seleksi akan berlangsung hingga 23 Mei 2022," ujarnya.

Sebagaimana diketahui, sejak seleksi pertama jabatan Sekda dibuka tanggal 25 Februari 2022 hingga jadwal seleksi diperpanjang, tidak ada satupun peserta yang mendaftar. Seleksi terbuka tersebut sudah dibuka sejak 22 April sampai 28 April 2022 lalu.

Bahkan seleksi terbuka Sekda Padang ini dibuka untuk ASN di lingkungan Pemko Padang, ASN Pemprov Sumbar dan ASN pemerintah kabupaten/kota se-Sumbar. Alhasil, hingga penutupan hanya tiga orang ASN yang mendaftar. (rls)

--

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Penas Tani 2023, Pemko Padang Sediakan 2.900 Pemondokan di 5 Kecamatan
Penas Tani 2023, Pemko Padang Sediakan 2.900 Pemondokan di 5 Kecamatan
Serapan anggaran Pemko Padang baru mencapai angka 23 persen memasuki pertengahan tahun 2023. Sekda Padang, Andree Algamar meminta seluruh perangkat kerja daerah untuk mengoptimalkan dan menyegerakan program pembangunan.
Serapan Anggaran Baru 23 Persen, Sekda Padang Minta OPD Segerakan Program Pembangunan
Pemko Padang mengusulkan 3 ribu formasi PPPK 2023. Formasi PPPK 2023 tersebut terdiri dari tenaga pendidikan, tenaga kesehatan
Pemko Padang Kekurangan Banyak ASN, Tahun Ini Usulkan 3 Ribu Formasi PPPK
Wali Kota Padang Hendri Septa melantik dan mengambil sumpah jabatan lima pejabat eselon II, Senin (22/5/2023) di Palanta Rumah Dinas Wako.
5 Pejabat Pemko Padang Dilantik: Ances Jadi Kadishub, Yudi Sebagai Kadispar
Pemko Padang membangun kantor Camat Padang Timur yang baru di Komplek Perumahan Griya Asri, Kelurahan Kubu Marapalam. Kantor camat ini
Kantor Camat Padang Timur yang Baru Dibangun, Ditarget Selesai November 2023
Asisten I Bidang Pemerintahan, Edi Hasymi mengatakan bahwa persiapan Kota Padang jelang digelarnya Latsitardanus 2023
Tuan Rumah Latsitardanus XLIII, Pemko Padang: Kesiapan Kita Sudah 90 Persen