26 Pasien Positif Corona di Sumbar, Kasus Terbanyak di Padang

Kepala BPBD Kota Padang Barlius

Kepala BPBD Kota Padang Barlius. (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Langgam.id- Pasien terinfeksi corona atau Covid-19 di Sumatra Barat mencapai 26 orang hingga Rabu (8/04/2020) pukul 14.00 WIB. Pasien positif terbanyak berasal dari Kota Padang.

Baca juga: Bertambah 5, Pasien Positif Corona di Sumbar Jadi 26 Orang

Ketua Harian Satuan Gugus Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Padang Barlius mengatakan, pasien positif kembali bertambah 3 di Kota Padang hingga Rabu (8/04/2020).

"Jadi total pasien positif di Padang 15 orang. Satu di antaranya meninggal dunia," ujarnya kepada langgam.id Rabu (8/04/2020).

Berdasarkan data pamantauan Covid-19 Pemko Padang, 15 pasien positif tersebut tersebar di 5 kecamatan. Sebanyak 10 kasus di Kecamatan Padang Timur, 2 di Kecamatan Kuranji, 1 di Kecamatan Padang Utara, 1 di Kecamatan Koto Tangah dan 1 di Kecamatan Lubuk Begalung.

Selain di Padang, berdasarkan data pantauan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat, 4 pasien positif berasal dari Kota Bukittinggi. Kemudian 4 kasus positif di Pesisir Selatan, 1 kasus di Padang Pariaman dan 1 kasus di Pasaman.

Juga ada satu kasus positif di Tanah Datar yang sempat dirawat di RSAM Bukittinggi. Namun, pasien tersebut sudah dinyatakan sembuh dari virus corona.

Baca juga: 1 Pasien Positif Covid-19 yang Dirawat di RSAM Bukittinggi Dinyatakan Sembuh

"Total positif Covid-19 di Sumbar hari ini 08 April 2020, pukul 14.00 WIB adalah 26 orang. Terdapat kenaikan sebanyak 5 orang yang dinyatakan positif," ujar Kepala Biro Humas Setdaprov Sumatra Barat ( Sumbar ) Jasman Rizal. (SRP)

Baca Juga

Audy Joinaldy: Pemrov Sumbar Komitmen Larang Alfamart dan Indomaret
Resmi Mundur dari PPP, Audy Joinaldy Pamit ke Plt Ketum dan Sekjen 
Ketua DPP PPP Bidang Politik dan Pemerintahan, Audy Joinaldy mengantarkan bakal calon legislatif (bacaleg) partainya ke KPU Sumbar
Jelang Pilkada 2024, Audy Joinaldy Mundur dari PPP
Cukup mengagetkan bagi publik Sumatera Barat ketika Wakil Gubernur Audy Joinaldy (Audy) memasang baliho yang menyatakan dirinya sebagai bakal calon gubernur Sumatera Barat 2024-2029.
"Test the Water" Ala Audy Joinaldy
Usai Muncul Baliho Bacagub, Audy Joinaldy dan Sutan Riska Makan Siang Bareng
Usai Muncul Baliho Bacagub, Audy Joinaldy dan Sutan Riska Makan Siang Bareng
ini-sepuluh-iven-berkelas-yang-digelar-taman-budaya-sumbar-sepanjang-tahun-2022
Muncul Baliho Audy Balon Gubernur Sumbar, Pengamat Politik: Kabar Gembira 
Langgam dan Witbox Resmi Luncurkan Lambox Entertainment 
Langgam dan Witbox Resmi Luncurkan Lambox Entertainment