2019, Kota Padang Butuh 3.000 CPNS

2019, Kota Padang Butuh 3.000 CPNS

Ilustrasi (Pixabay.com)

Langgam.id - Mengisi kebutuhan pegawai, Pemerintah Kota Padang telah mengajukan sebanyak 3 ribu kursi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk tahun 2019.

Hal ini dinyatakan Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kota Padang Habibul Fuadi, Senin (10/6/2019).

Menurut Habibul, pihaknya telah mengajukan kebutuhan formasi pegawai dilingkup Pemko Padang ke Kementerian PAN-RB pada Maret 2019.

“Sudah kami kirim ke pusat. Tinggal menunggu keputusan dan arahan dari Kemenpan," kata Habibul kepada langgam.id.

Habibul mengatakan, jumlah yang diajukan tersebut sudah sesuai dengan kebutuhan Pemko Padang. Berapa jumlah yang akan disetujui bergantung pemerintah pusat. Sebab, angka pengajuan tahun ini persis dengan yang diajukan tahun 2018 lalu, namun hanya 550 formasi yang disetujui.

"Formasi 2018 banyak yang belum terpenuhi, makanya kami usulkan tiga ribu," terangnya.

“Lihat saja nanti, berapa yang disetujui pusat," ssambungnya. (Rahmadi/RC)

Baca Juga

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang mencatat, saat ini sudah ada 175 bank sampah di daerah tersebut. Keberadaan bank sampah ini
Padang Miliki 175 Bank Sampah, Terbanyak di Kecamatan Pauh
Simulator golf telah hadir di Padang. Simulator golf ini hadir bersamaan dengan dibukanya Par Tee Kafe di Jalan Wahidin, dekat kantor PLN.
Ada Simulator Golf di Padang, Buka Mulai 1 Juni
Pemko Padang akan membuka sebanyak 5.351 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerha (PPPK)
Pemko Padang Ajukan 5.351 Formasi untuk CPNS dan PPPK
Bertemu Direktur HK, Andre Rosiade: Tol Padang-Sicincin Masih Terganjal Pembebasan Lahan
Bertemu Direktur HK, Andre Rosiade: Tol Padang-Sicincin Masih Terganjal Pembebasan Lahan
Sekda Kota Padang, Andree Algamar. [Foto: Dok. Pemko Padang]
Andre Algamar Dilantik Jadi Pj Wali Kota Padang Besok
Geruduk Klinik Athena di Padang, Mahasiswa Minta Polisi Penjarakan dr Richard Lee
Geruduk Klinik Athena di Padang, Mahasiswa Minta Polisi Penjarakan dr Richard Lee