2 Warga Agam Positif Covid-19, di Antaranya Balita Berusia 4 Tahun

Positif Covid-19 di Agam

Ilustrasi Covid-19 di Kabupaten Agam. (Syafii/Langgam.id)

Langgam.id- Pemerintah Kabupaten Agama merilis, pasien positif Covid-19 bertambah 2 orang, Minggu (26/07/2020). Di antaranya balita berusia 4 tahun.

Baca juga: Pasien Positif Covid-19 di Sumbar Bertambah 5 Orang dari Padang dan Agam

“Keduanya anak dari pasien positif berinisial R, yaitu MRA berusia 8 tahun dan ZQN usia 4 tahun,” ujar Kepala Puskesmas Kapau, dr. Titi M situs resmi Pemkab Agam, Minggu (26/07/2020).

Titi mengatakan, kedua pasien tersebut diketahui positif Covid-19 setelah dilakukan tracking terhadap pasien R. Pasien R terpapar dari MEA yang merupakan calon kafilah MTQ Sumbar.

Kata dia, pasien asal Jorong Aro Kandikia, Nagari Gadut, Kecamatan Tilatang Kamang itu telah dirujuk ke RSAM Bukittinggi untuk diisolasi.

“Tiga sampel lainnya yang juga ikut diperiksa dinyatakan negatif. Mereka adalah perangkat nagari,” ujarnya.

Titi mengatakan, pihaknya kembali mengambil sampel suami dari R yang sebelumnya dinyatakan negarif. Karena suaminya itu kontak langsung dengan istri dan kedua anaknya.

Dengan penambahan tersebut, jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Agam menjadi 25 orang. Rinciannya 20 orang dinyatakan sembuh dan 5 orang masih menjalani isolasi.

“Tiga orang diisolasi di RSAM Bukittinggi dan 2 diisolasi di Padang Besi,” ujarnya. (*/SRP)

Baca Juga

TNI AD sudah memasang lima jembatan bailey di Tanah Datar. Pemasangan ini dilakukan karena jembatan sebelumnya diterjang banjir bandang
TNI AD Bangun Jembatan Armco di Salimpauang
Pemkab Agam Sambut Tim PDEI Sumbar, Perkuat Layanan Kesehatan dan Trauma Healing Korban Bencana
Pemkab Agam Sambut Tim PDEI Sumbar, Perkuat Layanan Kesehatan dan Trauma Healing Korban Bencana
Yogi Yolanda Dilantik jadi Ketua DPC PDI-P Agam di Antara Tenda Bencana
Yogi Yolanda Dilantik jadi Ketua DPC PDI-P Agam di Antara Tenda Bencana
Kepala Pelaksana BPBD Agam, Rahmat Lasmono mengatakan kerugian akan bencana di Kabupaten Agam diperkirakan mencapai lebih dari Rp6,5 triliun.
Agam Masuki Masa Transisi Menuju Pemulihan, Kerugian Bencana Capai Rp6,5 Triliun
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Banjir dan longsor melanda Jorong Ngungun, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Selasa (30/12/2025)
Banjir dan Longsor Landa Salareh Aia Agam, 3 Warga Selamat Usai Sempat Tertimbun