139 Personel Gabungan Disiagakan di 4 Pos Pengamanan Lebaran di Padang Panjang

139 Personel Gabungan Disiagakan di 4 Pos Pengamanan Lebaran di Padang Panjang

Pos pengamanan lebaran 2021 Polres Padang Panjang. (foto: Pemko Padang Panjang)

Langgam.id - 139 personel gabungan disiagakan di empat pos pengamanan (pospam) Operasi Ketupat Singgalang 2021 di Padang Panjang. Personel gabungan tersebut terdiri dari polisi, TNI, Dinas Perhubungan dan Satpol PP.

Kapolres Padang Panjang AKBP Apri Wibowo mengatakan, empat pos pengamanan itu terdiri dari Pospam Koto Baru, Pospam Rangkayo Basa, Pospam Lembah Anai dan Pospam Kubu Kerambil.

Ia menjelaskan, bahwa personel gabungan ini bertugas untuk menjaga keamanan untuk menjamin kelancaran dan ketertiban perayaan Idul Fitri 1442 H. Kemudian, personel yang ditugaskan di pospam tersebut juga akan memperkuat kegiatan rutin lainnya.

"Seperti pengawasan kepada warga yang mudik lebaran, termasuk juga pemantauan terhadap warga yang datang," sebutnya, Selasa (11/5/2021).

Apri menambahkan, pengetatan larangan mudik lebaran, sebagai upaya pencegahan covid-19 yang akhir-akhir ini kasusnya melonjak drastis.

Ia meminta masyarakat benar-benar disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes) dan mematuhi aturan pemerintah agar tidak mudik lebaran.

"Kita optimis, angka kasus covid-19 dapat ditekan seminimal mungkin, jika masyarakat bisa bersatu dengan disiplin menerapkan prokes dan mematuhi aturan pemerintah," ungkapnya.

Apri mengatakan, selain mendirikan pos pengamanan, pihaknya juga mendirikan tiga pos pelayanan (posyan) yang berlokasi di Pasar Padang Panjang, Mega Mendung dan Tanjung Mutiara. Pospam dan posyan ini beroperasi 6-17 Mei 2021. (*/yki)

Baca Juga

Empat mantan kepala daerah diperkirakan berhasil kembali menduduki posisi kepala daerah dalam Pilkada Serentak 2024 di Sumatra Barat.
4 Mantan Kepala Daerah Diperkirakan Comeback Setelah Menang dalam Pilkada Serentak
Pemko dan DPRD Padang Panjang Sepakat Sahkan APBD Tahun Anggaran 2025
Pemko dan DPRD Padang Panjang Sepakat Sahkan APBD Tahun Anggaran 2025
Hendri Arnis Unggul Sementara Hasil Hitung Cepat Pilkada Padang Panjang 2024
Hendri Arnis Unggul Sementara Hasil Hitung Cepat Pilkada Padang Panjang 2024
Rutan Padang Panjang Gelar Razia Bersama TNI-Polri
Rutan Padang Panjang Gelar Razia Bersama TNI-Polri
Timnas Skateboard Jajal Obstacle Skatepark di Sport Center Padang Panjang
Timnas Skateboard Jajal Obstacle Skatepark di Sport Center Padang Panjang
Dari Padang Panjang untuk Palestina: YPPM dan IZI Sumbar Galang Donasi Solidaritas
Dari Padang Panjang untuk Palestina: YPPM dan IZI Sumbar Galang Donasi Solidaritas