DataLanggam - Sejumlah literatur mencatat tanggal 13 Juni dalam sejarah Sumatra Barat. Pada tanggal tersebut, terjadi peristiwa yang bertempat atau terkait dengan Sumbar di masa lalu. Berikut catatan sejarah itu:
13 Juni 1947
Komandemen Sumatra Serukan Penyatuan Barisan Bersenjata
.
1947: Komandemen Sumatra yang berpusat di Bukittinggi menyerukan untuk menyatukan seluruh barisan bersenjata ke dalam Tentara Republik Indonesia. Hal tersebut, demi kesatuan komando perjuangan. Saat itu, berbagai organisasi dan partai di Indonesia, termasuk di Sumatra Barat memilik laskar-laskar sendiri yang ikut dalam perjuangan bersenjata dalam perang melawan tentara Belanda.
.
Sumber: M Daud Silalahi dkk dalam "Sejarah Perjuangan Kemerdekaan R.I. di Minangkabau/Riau" (1991)