1 Letkol dan 2 AKBP Bahas Sinergi TNI dan Polri di Luhak 50

1 Letkol dan 2 AKBP Bahas Sinergi TNI dan Polri di Luhak 50

Dari kiri ke kanan: Kapolres Limapuluh Kota AKBP Ricardo Condrat Yusuf, Komandan Batalyon 131 Letkol Inf Reno Handoko dan Kapolres Payakumbuh AKBP Wahyuni Sri Lestari. (Foto: Dok, Polres Payakumbuh)

Langgam.id - Tiga perwira menengah, masing-masing satu orang berpangkat letnan kolonel (letkol) dan dua orang berpangkat ajun komisaris besar polisi (AKBP) bertemu untuk silaturahim dan membahas sinergi TNI dan Polri.

Para perwira menengah tersebut adalah Komandan Batalyon 131 Letkol Inf Reno Handoko, Kapolres Payakumbuh AKBP Wahyuni Sri Lestari dan Kapolres Limapuluh Kota AKBP Ricardo Condrat Yusuf. Pertemuan berlangsung di ruang kerja Kapolres Limapuluh Kota, Senin (6/3/2023).

Situs resmi Polres Payakumbuh merilis, pemimpin tiga satuan tersebut berkoordinasi untuk memperkuat sinergitas antara personel TNI dan Polri di wilayah Luhak 50 atau Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota.

"Hal ini untuk meningkatkan sinergitas TNI-Polri sebagai bukti nyata dari soliditas antara TNI-Polri, yang merupakan garda terdepan negara yang solid," kata AKBP Wahyuni dalam keterangan tertulisnya.

Menurutnya, koordinasi tersebut merupakan salah satu bentuk kerjasama dalam menangkal segala ancaman gangguan keamanan sehingga keutuhan NKRI tetap terjaga yang terimplementasi pada tugas sehari-hari.

“Terjalinnya hubungan kekeluargaan dan silaturahmi akan mewujudkan sinergitas yang baik dan harmonis antara TNI dan Polri,” kata Wahyuni.

Menurutnya, komunikasi, koordinasi dan kerja sama yang erat antara TNI dan Polri dapat meminimalisasi berbagai masalah.

Sementara itum, menurut Letkol Inf Reno, dengan saling bersinergi dan berkoordinasi bersama dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sehingga terwujud kesejahteraan pada daerah tersebut.

“Mari saling bersinergi, rapatkan barisan untuk menjaga keamanan yang ada di wilayah Kabupaten 50 Kota dan Payakumbuh” ujarnya. (*/SS)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Payakumbuh AKBP Wahyuni Sri Lestari. (Foto: Dok. Polres Payakumbuh)
AKBP Yuni Perintahkan Jajaran Polres Payakumbuh Maksimalkan Pengamanan Selama Ramadan
Jelang Ramadan, Pj. Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda bersama unsur Forkopimda Payakumbuh memantau ketersediaan kebutuhan pokok di Payakumbuh.
Wako Payakumbuh Sebut Stok Bahan Pokok Aman Sampai Lebaran
Kota Payakumbuh berhasil meraih peringkat pertama kategori kota dalam PPD Provinsi Sumatera Barat Tahun 2023.
Payakumbuh Raih Peringkat 1 Kategori Kota pada PPD Sumbar 2023
Jelang Ramadan, Penjabat Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda bersama Forkopimda dan Tim 7 menggelar patroli cipta kondisi untuk memantau
Jelang Ramadan, Wako Payakumbuh dan Forkopimda bersama Tim 7 Gelar Patroli Cipta Kondisi
Penjabat Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda turun lapangan melakukan peninjauan berdasarkan laporan tokoh masyarakat Kelurahan Koto Baru.
Tanggapi Laporan Warga, Wako Payakumbuh Tinjau Pekerjaan Gorong-gorong di Koto Baru
Penjabat Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda membuka Musrenbang RKPD Kota Payakumbuh Tahun 2024 yang digelar di Kantor Wali Kota Payakumbuh.
Pj Wako Payakumbuh Rida Ananda Buka Musrenbang RKPD 2024