Yosefriawan Dilantik Jadi Pj Sekda Padang, Ini Pesan Pj Wali Kota

Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar melantik Kepala Bapenda, Yosefriawan sebagai Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Padang

Suasana pelantikan Yosefriawan sebagai Pj Sekda Padang. [foto: Diskominfo Kota Padang]

Langgam.id – Penjabat (Pj) Wali Kota Padang, Andree Algamar melantik Kepala Bapenda, Yosefriawan sebagai Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Padang di Ruang Bagindo Aziz Chan, Balaikota Padang, Rabu (29/5/2024).

Andree mengungkapkan bahwa penunjukan Yosefriawan sebagai Pj Sekda Padang merupakan atas persetujuan Gubernur Sumatra Barat.

Ia mengatakan, bahwa dipilihnya Yosefriawan sebagai Pj Sekda bukan tanpa alasan. Andree mengatakan, ketika akan meminta persetujuan kepada Gubernur, dirinya sempat ditanya alasan memilih Yosefriawan sebagai Pj Sekda.

“Saya sempat ditanya Gubernur kenapa memilih Yosefriawan, saya jawab karena kita (Padang) butuh koordinator yang kuat dalam (mengamankan) PAD, karena Yosefriawan sebelumnya merupakan kepala Bapenda dan mampu mencapai PAD tertinggi dalam sejarah,” terang Andree.

Alasan selanjutnya, terang Andree, karena Yosefriawan sudah malang melintang di pemerintahan. Bertugas dari jajaran paling bawah, menduduki sejumlah jabatan dan berprestasi hebat saat jadi Kepala Bapenda.

“Yosefriawan ibarat pilot, jam terbangnya tinggi, pilot ke luar negeri, saya yakin dengan pengalaman dan kompetensi yang tinggi itu akan mampu menjawab tantangan (sebagai Sekda),” beber Andree.

Andree berpesan kepada Pj Sekda yang baru untuk bekerja lebih optimal. Meraih PAD yang lebih tinggi lagi. Serta mampu menjalin komunikasi yang baik dengan dan antar OPD di Pemko Padang. (*/yki)

Baca Juga

104 KKMP Kota Padang Diminta Kebut Cari Lahan untuk Pembangunan Gerai
104 KKMP Kota Padang Diminta Kebut Cari Lahan untuk Pembangunan Gerai
Sirene Gempa Berbunyi Rabu Pagi, Warga Padang Diminta Lakukan Ini
Sirene Gempa Berbunyi Rabu Pagi, Warga Padang Diminta Lakukan Ini
Penguatan Tata Kelola Pemerintahan, Pemko dan DPRD Padang Rakor Bersama KPK
Penguatan Tata Kelola Pemerintahan, Pemko dan DPRD Padang Rakor Bersama KPK
Maigus Nasir Pimpin Evaluasi Persiapan Pembentukan Koperasi Merah Putih Kota Padang
Maigus Nasir Pimpin Evaluasi Persiapan Pembentukan Koperasi Merah Putih Kota Padang
Wawako Padang: Bundo Kanduang Benteng Utama Penjaga Marwah Minangkabau
Wawako Padang: Bundo Kanduang Benteng Utama Penjaga Marwah Minangkabau
Terakhir Kecamatan Padang Selatan, Pemko Tuntaskan Penyaluran Dana Operasional Triwulan III
Terakhir Kecamatan Padang Selatan, Pemko Tuntaskan Penyaluran Dana Operasional Triwulan III