Wawako Padang Maigus Nasir Pimpin Apel Penyerahan BKO ASN Sejumlah OPD ke Satpol PP

Wawako Padang Maigus Nasir Pimpin Apel Penyerahan BKO ASN Sejumlah OPD ke Satpol PP

Wawako Padang Maigus Nasir didampingi Sekda Andree Algamar menyaksikan penyerahkan BKO ASN ke Satpol PP. (Foto: Prokopim)

Langgam.id - Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir memimpin apel penyerahan personel Bawah Kendali Operasi (BKO) dari beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ke Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang. Apel ini berlangsung di Lapangan Markas Komando (Mako) Satpol PP Kota Padang, Jumat (7/3/2025).

"Penyerahan BKO ini merupakan langkah strategis Pemerintah Kota Padang dalam memastikan pengawasan dan penegakan peraturan daerah berjalan lebih optimal, dengan tambahan 274 personel dari OPD, Satpol PP akan lebih siap dalam menghadapi berbagai tantangan di lapangan," jelas Wawako Maigus.

Maigus Nasir menekankan pentingnya sinergi antar OPD dalam mendukung Satpol PP sebagai garda terdepan dalam penegakan perda dan perlindungan masyarakat.

"Personel yang diperbantukan ini diharapkan dapat memperkuat peran Satpol PP dalam menjaga ketertiban umum dan ketenteraman di Kota Padang, dan Saya harap seluruh personel yang ditugaskan dapat bekerja dengan profesional dan penuh tanggung jawab," ujar Maigus Nasir.

Apel ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dari lingkungan Pemerintah Kota Padang, serta personel Satpol PP dan OPD yang terlibat dalam BKO. Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan pengarahan kepada personel yang akan mulai bertugas di bawah kendali Satpol PP Kota Padang. (*/Fs)

Baca Juga

Berhadiah Umrah, Ribuan Warga Padang Antusias Ikuti Jalan Santai Blue Ocean Minang Run 2025
Berhadiah Umrah, Ribuan Warga Padang Antusias Ikuti Jalan Santai Blue Ocean Minang Run 2025
Tekan Angka Perokok, Pemko Padang Bakal Maksimalkan Penerapan Perda KTR
Tekan Angka Perokok, Pemko Padang Bakal Maksimalkan Penerapan Perda KTR
Kepala Kemeterian Agama (Kemenag) Kota Padang Edy Oktaviandi mengungkapkan jumlah jemaah haji yang mengikuti bimbingan manasik tahun ini
Kemenag Padang: 1.410 Jemaah Ikuti Bimbingan Manasik Haji Tahun Ini
Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, Yudi Indrasyani mengatakan sebanyak 123.046 wisatawan mengunjungi 13 objek wisata selama sepekan lebaran
123.046 Orang Kunjungi 13 Objek Wisata di Padang Saat Libur Lebaran 2025
Wawako Padang Buka Event Koto Tangah Baralek Gadang
Wawako Padang Buka Event Koto Tangah Baralek Gadang
Dinas Kominfo dan Informatika (Diskominfo) sudah menuntaskan pemasangan WiFi di semua SMP negeri di Kota Padang pada Kamis (17/4/2025).
Pemasangan WiFi Tuntas, 45 SMP Negeri di Padang Bisa Nikmati Internet Gratis