Wawako Maigus Buka Seleksi Calon Paskibraka Kota Padang 2025

Wawako Maigus Buka Seleksi Calon Paskibraka Kota Padang 2025

Wawako Padang Maigus Nasir resmi membuka seleksi Paskibraka 2025. (Foto: Prokopim)

Langgam.id - Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir secara resmi membuka Seleksi Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Kota Padang Tahun 2025, di Gedung Youth Center, Rabu (19/3/2025).

Dalam sambutannya, Wawako Maigus Nasir menyampaikan seleksi Paskibraka tahun ini berada di bawah koordinasi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia (BPIP-RI), dan telah mengalami transformasi sistem perekrutan melalui aplikasi Transparansi Paskibraka.

"Seleksi yang dilaksanakan secara digital ini akan memudahkan siswa-siswi dalam melakukan pendaftaran. Dengan sistem ini juga diharapkan proses seleksi berjalan lebih transparan, objektif, dan adil," ujar Wawako.

Maigus menambahkan bahwa program seleksi calon Paskibraka diharapkan dapat membentuk putra dan putri penerus perjuangan bangsa, serta calon pemimpin yang memiliki karakter, jiwa, dan semangat Pancasila.

"Kami berharap proses seleksi calon Paskibraka Kota Padang ini dapat berjalan dengan baik dari awal hingga akhir. Sehingga anak-anak kita yang terpilih dapat bertugas pada 17 Agustus 2025 nanti," ujar Wawako Maigus Nasir yang hadir bersama unsur Forkopimda dan pimpinan OPD terkait.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Padang Tarmizi Ismail dalam laporannya menyampaikan, peserta yang mengikuti seleksi Paskibraka Tingkat Kota Padang berjumlah sebanyak 566 orang, yang berasal dari pelajar tingkat SLTA se-Kota Padang.

"Seleksi kita laksanakan secara online. Dari 566 pelajar yang mendaftar, hanya 437 peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi, terdiri dari 232 putra dan 205 putri," jelasnya.

Tarmizi menambahkan, seleksi Paskibraka Tingkat Kota Padang ini akan berlangsung dalam dua tahap. Tahap pertama berlangsung pada 19-20 Maret 2025, sedangkan tahap kedua akan berlangsung dari 14-20 April 2025.

"Para peserta akan mengikuti berbagai tahapan seleksi, meliputi tes kesehatan, wawasan kebangsaan, kesamaptaan jasmani, serta keterampilan baris-berbaris. Nantinya, yang lolos seleksi ini akan bertugas untuk Paskibraka Kota Padang dan juga mengikuti seleksi di tingkat Sumbar," pungkasnya. (*/Fs)

Baca Juga

Wako Fadly Pimpin Weekly Meeting dengan OPD, Perkuat Koordinasi dan Evaluasi Program Kerja
Wako Fadly Pimpin Weekly Meeting dengan OPD, Perkuat Koordinasi dan Evaluasi Program Kerja
40 Da'i Cilik Meriahkan Gebyar Ramadan Pemko Padang 2025
40 Da'i Cilik Meriahkan Gebyar Ramadan Pemko Padang 2025
Pemko Padang Gelar Nuzulul Quran di Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Pemko Padang Gelar Nuzulul Quran di Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi
Wako Padang Fadly Amran Resmikan Gebyar Ramadan 2025
Wako Padang Fadly Amran Resmikan Gebyar Ramadan 2025
Pemko Padang Dukung Sinergi Lintas Kementerian dalam Pengelolaan Agraria dan Tata Ruang
Pemko Padang Dukung Sinergi Lintas Kementerian dalam Pengelolaan Agraria dan Tata Ruang
Pemko Padang Pastikan Kesiapan jadi Tuan Rumah Raimuna Daerah 2025
Pemko Padang Pastikan Kesiapan jadi Tuan Rumah Raimuna Daerah 2025