Warga Bukittinggi Kembali Terinfeksi Corona, Pasien Positif di Sumbar Jadi 13 Orang

19 Orang di Tanah Datar Positif Covid-19, Dari Balita Hingga Nakes

Ilustrasi virus corona (IST)

Langgam.id - Jumlah pasien positif terjangkit virus corona (covid-19) di Sumatra Barat (Sumbar) kembali bertambah satu orang lagi. Dengan begitu, jumlah warga Sumbar yang positif corona hingga Kamis (2/4/2020) menjadi 13 orang.

Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar Jasman Rizal mengatakan pasien yang ke 13 itu dirawat di RSAM Bukittinggi. Dia dinyatakan positif dari hasil uji sampel di laboratorium Universitas Andalas Padang keluar pada Rabu (1/4/2020) malam.

"Memang ada tambahan satu orang lagi  positif. Dia pasien PDP di RSAM, seorang laki-laki berumur 56 tahun," katanya, Kamis (2/4/2020).

Baca Juga : Terus Bertambah, Pasien Positif Corona di Sumbar Jadi 12 Orang

Menurut Jasman, pasien positif itu sudah lama dirawat di RSAM Bukittinggi.  Sebelumnya, istrinya juga dinyatakan positif dan sekarang keadaanyo sudah berangsur membaik.

"Pasien itu asal Bukittinggi, dia diduga terpapar saat acara di Malaysia. Saat ini kondisinya telah berangsur membaik," ujarnya. (Rahmadi/ICA)

Baca Juga

Shearer Idhelfa Juarai Olimpiade Madrasah Indonesia Tingkat Sumbar
Shearer Idhelfa Juarai Olimpiade Madrasah Indonesia Tingkat Sumbar
Keracunan Gas di Alahan Panjang, Ternyata DPRD Solok Sudah Minta Tertibkan Semua Glamping Sejak Sebulan Lalu
Keracunan Gas di Alahan Panjang, Ternyata DPRD Solok Sudah Minta Tertibkan Semua Glamping Sejak Sebulan Lalu
Urai Kemacetan di Gerbang Bukittinggi, Andre Rosiade Perjuangkan Pembangunan Underpass Padang Lua
Urai Kemacetan di Gerbang Bukittinggi, Andre Rosiade Perjuangkan Pembangunan Underpass Padang Lua
Bank Nagari Sambut Baik Rencana Menkeu Simpan Dana Pemerintah di Bank Daerah
Bank Nagari Sambut Baik Rencana Menkeu Simpan Dana Pemerintah di Bank Daerah
Wakil Ketua DPRD Sumbar, Nanda Satria
Kemenkeu Bakal Simpan Dana di Bank Daerah, DPRD: Bank Nagari Harus Gercep
Menghidupkan Koperasi, Membangun Ekonomi Ranah Minang dari Akar Rumput
Menghidupkan Koperasi, Membangun Ekonomi Ranah Minang dari Akar Rumput