Wali Kota Pariaman Minta PMI Efektifkan Bank Darah Hidup

Wali Kota Pariaman Minta PMI Efektifkan Bank Darah Hidup

Wali Kota Genius Umar menyerahkan satu unit mobil operasional untuk PMI Kota Pariaman. (Foto: Humas)

Langgam.id - Wali Kota Pariaman Genius Umar meminta Palang Merah Indonesia (PMI) mengefektifkan kembali bank darah hidup. Hal itu disampaikan saat memberi sambutan pada pelantikan pengurus PMI setempat, Senin (20/12).

"Dalam penyedian darah, atau Unit Donor Darah (UDD), supaya kita efektifkan kembali bank darah hidup," kata Genius Umar seperti dirilis portal resmi Pemerintah Kota Pariaman.

Bank darah hidup dapat mengakomodir pendonor rutin untuk mendonorkan darah. Sehingga, lanjutnya, ketika ada kejadian darurat, Kota Pariaman dapat memastikan ketersediaan darah.

Pendonor bank darah hidup dapat dilakukan oleh pegawai perangkat daerah di lingkungan Pemko Pariaman. Dapat juga di oleh pegawai kecamatan, kelurahan dan kelompok masyarakat yang dibina oleh PMI Kota Pariaman.

Genius Umar juga berharap PMI dapat terus menyosialisasikan pentingnya donor darah bagi kesehatan. Kebanyakan masyarakat tidak mengetahui apa kegunaan donor.

"Semoga PMI Kota Pariaman menjadi UDD utama di Kota Pariaman. Kualitas pelayanan kemanusian semakin baik dan memberikan kinerja terbaiknya," katanya.

Selain penyediaan darah, PMI memegang peranan penting dalam berbagai tugas kemanusian. PMI merupakan organisasi kemanusiaan pertama dan terbesar di Indonesia.

"PMI bertugas memberikan bantuan dan layanan pada masyarakat korban bencana dan krisis kesehatan. PMI mendiseminasikan nilai-nilai kemanusiaan tanpa memandang suku, ras, agama dan golongan politik tertentu," kata Wako Genius Umar.

Wako Genius Umar yang juga pelindung PMI Kota Pariaman, mengucapkan selamat kepada pengurus dan dewan kehormatan yang baru. Dia berharap PMI semakin bekibar dan melakukan pengabdian terbaik dari sisi kemanusian.

Komposisi pengurus PMI Kota Pariaman yang dilantik dinilai sangat lengkap. Untuk itu dia berharap PMI dapat memberikan sumbangsih pelayanan kemanusiaan bagi kemajuan Kota Pariaman ke depanya.

Pada kesempatan ini, Genius Umar juga menyerahkan satu unit mobil operasional untuk PMI Kota Pariaman. Wako juga menyediakan aset Pemko untuk kantor PMI sehingga tidak mengontrak lagi. (*)

Tag:

Baca Juga

Sebuah pohon jenis jawi-jawi dengan panjang sekitar 30 meter dan diameter 30 cm tumbang menimpa rumah dan menghambat akses jalan di Gates
Pohon Tumbang di Lubeg Padang, Timpa Rumah dan Hambat Akses Jalan
Presiden RI Prabowo Subianto menegaskan bahwa kondisi Indonesia cerah karena pemerintah akan mengelola negara dengan baik
Prabowo Tegaskan Kondisi Indonesia Cerah dan Akan Dikelola dengan Baik
Potongan video rapat Komisi VI DPR bersama PT Pertamina yang menampilkan seorang anggota DPR berbatik kuning menerima amplop cokelat
Anggota Komisi VI DPR Merasa Difitnah, Andre Rosiade: Narasi Sesat, Itu Amplop SPPD
Pemkab Tanah Datar menggelar pasar murah di lapangan parkir Disdukcapil di Batusangkar pada Kamis (1/3/2025). Pasar murah ini diadakan
Jaga Stabilitas Harga Pangan Selama Ramadan, Pemkab Tanah Datar Gelar Pasar Murah
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menggagas program One Village One Product (OVOP). Program ini digagas sebagai langkah strategis
Perkuat Ekonomi Warga, Bupati Dharmasraya Gagas Program One Village One Product