Langgam.id - Wali Kota Sawahlunto Deri Asta mengharapkan agar pelayanan keimigrasian dapat bergabung dengan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Sawahlunto yang saat ini sedang dalam proses pembangunan.
Harapan itu disampaikan Deri saat bertemu dengan Kepala Kanwil Kemenkumham Sumbar R Andika Dwi Prasetya, Kamis (22/4/2021).
Deri mengungkapkan, dengan bergabungnya pelayanan keimigrasian di MPP Sawahlunto nantinya, tentu melengkapi dan akan membuat masyarakat semakin mudah serta efisien dalam pelayanan perizinan tersebut.
"Oleh karena itu, kita menemui langsung Kepala Kanwil Kemenkumham Sumbar, bapak R Andika Dwi Prasetya yang ternyata begitu antusias mendengarkan ekpose dan usulan kita," tulis Deri dalam akun Instagramnya @der1asta, Kamis (22/4/2021).
Ia menyampaikan terima kasih kepada kepala Kanwil Kemenkumham yang menyambut baik dan menyatakan bersedia untuk membantu agar pelayanan keimigrasian dapat digabungkan ke MPP Kota Sawahlunto. (*/yki)