Wabup Dharmasraya Serahkan SK Bagi 62 CPNS Formasi 2019

Wabup Dharmasraya Serahkan SK Bagi 62 CPNS Formasi 2019

Wabup Dharmasraya Amrizal Dt. Rajo Medan menyerahkan SK pengangkatan kepada salah seorang CPNS formasi 2019. (foto: Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id - Wakil Bupati Dharmasraya Amrizal Dt. Rajo Medan menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada 62 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi 2019 di lingkungan Pemkab Dharmasraya. Penyerahan SK tersebut dilaksanakan di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya, Jumat (8/1/2021).

Pada kesempatan itu, Amrizal berharap, para CPNS memiliki dedikasi yang tinggi dan kinerja yang baik dalam mengabdikan diri kepada daerah.

Ia menambahkan, bahwa harapan dan tuntutan masyarakat terhadap birokrasi sangat besar. Diantaranya tuntutan kinerja yang berkualitas dan tuntutan solusi terbaik dan aktual sebagai respon atas kebijakan dan permasalahan yang muncul.

"Setidaknya ada tiga poin besar yang harus dijalankan oleh saudara saudari sekalian, pertama harus inovatif, kreatif dan responsif," harap Amrizal.

Tidak hanya itu, ia juga mengingatkan para CPNS untuk solid dalam bekerja dan bersinergi antar stakeholder.

Kepala Dinas BKPSDM Dharmasraya Khairudin menjelaskan, sebelum SK diserahkan, para CPNS telah diberikan pembekalan melalui kegiatan orientasi.

"Orientasi ini dilaksanakan selama lima hari, dimulai mulai  4 Januari hingga 8 Januari 2021," ucapnya. (*/yki)

Baca Juga

Dinas Perhubungan (Dishub) Dharmasraya menambal jalan berlubang di beberapa titik ramai lalu lintas di Nagari Pulau Punjung
Bahayakan Pengendara, Dishub Dharmasraya Tambal Jalan Berlubang di Sejumlah Titik
Pemkab Dharmasraya menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2025 di halaman kantor bupati, Jumat (2/5/2025).
Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Wakil Bupati Dharmasraya, Leli Arni menghadiri acara pelantikan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sumatra Barat periode 2025-2030.
Wabup Dharmasraya Hadiri Pelantikan PWNU Sumbar 2025-2030
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Sungai Dareh pada Jumat (25/4/2025).
Tindak Lanjuti Keluhan Warga Soal Sanitasi dan Air, Bupati Annisa Sidak RSUD Sungai Daerah
Wakil Bupati Dharmasraya, Leli Arni menghadiri kegiatan halal bihalal dan haul ke-8 Majelis Zikir Qolbunsalim yang digelar di Masjid
Hadiri Haul ke-8 Majelis Qolbunsalim, Wabup Dharmasraya Ajak Warga Perkuat Solidaritas
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani mengungkapkan dukungannya menjadikan workshop pelatihan keterampilan kerja sebagai solusi
Buka Pelatihan Keterampilan Kerja, Annisa Dorong Peserta Berani Merintis Usaha Sendiri