Unjuk Rasa Hari Kedua, Pendemo Kembali Blokade Jalan dan Jemput Mahasiswa UIN IB yang Sedang Kuliah

Unjuk Rasa Hari Kedua, Pendemo Kembali Blokade Jalan dan Jemput Mahasiswa UIN IB yang Sedang Kuliah

Unjuk rasa hari ke 2 Mahasiswa UIN IB Padang (Foto: Zulfikar/Langgam.id)

Langgam.id - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Mahasiswa Peduli Kampus (GMPK) kembali menggelar unjuk rasa di Kampus II UIN Imam Bonjol (IB) Padang, Rabu (11/9/2019).

Pantauan Langgam.id di lapangan, sejak pukul 08.00 WIB sejumlah mahasiswa sudah berada di ruas jalan utama kampus UIN IB Padang.

Mereka terlihat kembali menyuarakan tuntutan aksi yang disampaikan kemarin.

Sekira pukul 08.30 WIB mereka mulai bergerak dan mendatangi satu per satu fakultas yang ada di UIN IB Padang untuk mengajak mahasiswa yang sedang kuliah untuk turut aksi.

Mereka juga terlihat kembali membakar ban bekas di jalan utama kampus, yang berada di kawasan Blok M.

"Ayo kawan-kawan, mari kita datangi rektor kita, kita tuntut hak kita, kawan-kawan," ujar Koordinator Aksi, Muhammad Jalali saat mengelilingi kawasan kampus dan mendatangi fakultas-fakultas untuk mengajak unjuk rasa bersama.

Spanduk yang mereka bawa kemarin, kembali dibentangkan. Menggunakan toa, sejumlah mahasiswa bergantian menyuarakan tuntutan mereka terhadap pihak rektorat.

"Hidup mahasiswa, hidup mahasiswa," ujar koordinator aksi yang diikuti suara riuh dari sejumlah mahasiswa yang ikut berunjuk rasa.

Lalu, sekira pukul 09.40 WIB, ratusan mahasiswa sudah mulai berkumpul di Blok M, mereka mulai menuju Rektorat UIN IB Padang. Terlihat, sebagian mahasiswa yang unjuk rasa menghepaskan kursi bekas ke jalan sambil teriak "Turunkan Rektor, turunkan rektor," sambil diikuti ratusan mahasiswa lainya. (*/ZE)

Baca Juga

Racana Rohana Kudus Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang gelar Pekan Kreasi dan Prestasi (PERSI) ke-6 dengan mengangkat
Racana Rohana Kudus UIN IB Padang Gelar Pekan Kreasi dan Prestasi, Diikuti 19 Sekolah se-Sumbar
Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun 2024
Rektor UIN Imam Bonjol Padang Turut Pantau Pelaksanaan SKD CPNS Kemenag 2024
Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Martin Kustati membuka secara resmi 2nd Seiba International Festival pada Selasa (24/9/2024).
Rektor UIN Imam Bonjol Padang Buka Secara Resmi 2nd Seiba International Festival
PUSaKO Universitas Andalas: Lawan Tirani dan Pembangkangan Konstitusi dalam Revisi UU Pilkada 2024
PUSaKO Universitas Andalas: Lawan Tirani dan Pembangkangan Konstitusi dalam Revisi UU Pilkada 2024
Koalisi Rakyat Sumbar Ultimatum Pemerintah: Selamatkan Demokrasi, Tolak Dinasti Politik Jokowi
Koalisi Rakyat Sumbar Ultimatum Pemerintah: Selamatkan Demokrasi, Tolak Dinasti Politik Jokowi
Sebanyak 20 mahasiswa terpilih ajang Student of Imam Bonjol Academic Community – Smart Internship Program (SIBac-sip) 2024.
20 Mahasiswa UIN IB Padang Lolos SIBac-sip 2024, Bakal Berangkat ke Turki dan Australia