InfoLanggam – UIN Imam Bonjol Padang terpilih menjadi Koordinator Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Sumbar. Keputusan tersebut diambil secara mufakat dalam Musyawarah Daerah (Musda) yang berlangsung di STAI Ar-Risalah, Kota Padang, Sabtu (24/1/2026).
Presiden Mahasiswa (Presma) UIN IB Padang, Hidayatul Fikri mengungkapkan bahwa forum ini merupakan upaya memperkuat konsolidasi dan menyatukan arah perjuangan mahasiswa di Sumbar.
Fikri mengatakan bahwa penetapan UIN IB Padang sebagai koordinator pusat dilakukan atas kesepakatan seluruh perwakilan perguruan tinggi yang hadir.
”Penetapan ini dilakukan secara mufakat oleh seluruh peserta sidang. Bagi kami, ini adalah tanggung jawab strategis untuk mendorong BEM di Sumatra Barat agar lebih terkoordinasi dan memiliki arah gerakan yang jelas,” sebut Fikri.
Ia menjelaskan bahwa UIN IB memiliki peran sebagai salah satu inisiator berdirinya aliansi ini. Selain penetapan koordinator, Musda juga merampungkan pelantikan struktur kepengurusan yang mencakup pengurus inti, koordinator isu, koordinator daerah, hingga koordinator media.
Fikri mengatakan bahwa melalui amanah baru ini, UIN IB Padang berharap aliansi BEM se-Sumbar dapat menjadi jembatan penghubung yang efektif antarlembaga mahasiswa. Ia menekankan pentingnya kolaborasi untuk menjaga semangat perjuangan dalam mengawal isu-isu kemasyarakatan.
”Forum ini adalah langkah awal agar kita bisa merapikan barisan. Harapannya, kebersamaan ini bisa membangkitkan semangat mahasiswa dalam membela kepentingan masyarakat yang membutuhkan,” bebernya.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) untuk merumuskan langkah taktis organisasi ke depan. Fokus utamanya adalah memastikan gerakan mahasiswa di Sumatra Barat tetap solid dan tidak berjalan sendiri-sendiri. (*)






