Truk dan Rumah Warga Terjun ke Danau Singkarak, Empat Orang Terluka

Truk dan Rumah Warga Terjun ke Danau Singkarak, Empat Orang Terluka

Truk menabrak rumah warga hingga terjun ke danau, Sabtu (27/11/2021). (Foto Polres Solok)

Langgam.id - Satu unit rumah di pinggir Danau Singkarak hancur usai ditabrak truk colt diesel dalam insiden kecelakaan di Jalan Umum Lintas Sumatera, Jorong Biteh, Nagari Kacang, Kecamatan X Koto Dibawah Kabupaten Solok. Empat orang korban terpaksa dilarikan ke Puskesmas dan rumah sakit untuk mendapat perawatan medis.

Selain menyebabkan rumah warga hancur, kecelakaan yang terjadi pada Sabtu (27/11/2021) sore itu mengakibatkan truk terjun ke Danau Singkarak. Sebelum terjun ke danau truk juga menabrak pengendara sepeda motor.

Informasi yang dihimpun langgam.id, korban terdiri dari dua orang penghuni rumah, satu orang penumpang truk dan satu pengendara. Dari empat korban, tiga korban dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M Natsir dan satu lainnya mendapat perawatan di Puskesmas terdekat.

Korban yang dirawat di rumah sakit, yakni penghuni rumah, Ermala Fitri Yanti (36), pengendara sepeda motor bernama Adista Oktaviabri (31), dan penumpang truk colt diesel, Darmai Yanis (37). Sementara Iman Maskur (42), penghuni rumah, hanya mendapatkan perawatan di Puskesmas terdekat.

"Colt Diesel ini datang dari arah Solok-Padang Panjang kemudian bertabrakan dengan pengendara sepeda motor yang datang dari arah berlawanan," Kata Kasat Lantas Kota Solok, Iptu M Sugindo kepada langgam.id, Minggu (28/11/2021).

Di lokasi kejadian, kata Sugindo, kondisi jalan menikung sehingga colt diesel banting setir ke kiri. Akibatnya, satu unit rumah yang berada di pinggir jalan dihantam colt diesel.

"Truk selanjutnya masuk ke dalam Danau Singkarak. Akibat dari kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor mengalami patah tulang tangan sebelah kanan," katanya.

Kasus kecelakaan ini telah ditangani Polres Kota Solok. Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan sudah diamankan. (*)

Baca Juga

Kejadian Tertemper KA Terulang, KAI Sumbar Ingatkan Bahaya Beraktivitas di Sekitar Rel Kereta
Kejadian Tertemper KA Terulang, KAI Sumbar Ingatkan Bahaya Beraktivitas di Sekitar Rel Kereta
Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono menyebutkan bahwa angka kecelakaan lalu lintas (lalin) menurun sepanjang tahun 2024. Kendati demikian, untuk jumlah korban dan kerugian justru
Yang Blong Bukan Cuma Remnya
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Truk CPO Rem Blong Tabrak Rumah Warga di Lubuk Kilangan, 2 Balita Meninggal Dunia
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Satu korban kecelakaan motor yang menabrak truk di Jalan Raya Indarung, di depan Gedung Serba Guna (GSG) PT Semen Padang, Kelurahan Indarung,
Satu dari Empat Korban Motor Tabrak Truk di Indarung Meninggal Dunia
Motor Berpenumpang Empat Orang Tabrak Truk di Indarung
Motor Berpenumpang Empat Orang Tabrak Truk di Indarung