Tokoh Pendiri Kota Payakumbuh Busri Datuk Bandaro Meninggal Dunia

Tokoh Pendiri Kota Payakumbuh Busri Datuk Bandaro Meninggal Dunia

Busri Datuk Bandaro, salah seorang pendiri Kota Payakumbuh. (Humas Pemko Payakumbuh)

Langgam.id- Salah seorang tokoh dan juga pendiri lahirnya Payakumbuh sebagai daerah tingkat II kotamadya pada 1970, Busri An Datuk Bandaro meninggal dunia.

Busri meninggal dunia di usia 81 tahun, pada Sabtu (09/05/2020) pukul 07.00 WUB. Almarhum menderita sakit sejak beberapa tahum silam.

Pada 17 Desember 1983, Wali Kota Payakumbuh saat itu, Muzahar Muchtar memberikan penghargaan kepada almarhum, karena dinilai telah berjasa dalam merealisasikan lahirnya Kotamadya Payakumbuh pada 1970.

Almarhum Busri juga dikenal sebaga guru dan pernah menjabat kepala sekolah di antaranya di SMPN Bukit Sitabur dan SMA Gadut Halaban. Ia juga tercatat sebagai tokoh dan pengurus Golkar Payakumbuh.

Wakil Wali Kota Payakumbuh Erwin Yunas ikut melepas jenazah almarhum di rumah keponakannya di Kelurahan Padang Tiakar.

"Selamat jalan pak Datuk Bandaro. Jasamu tetap kami kenang. Semoga engkau menjadi penghuni syurga nantinya," ujarnya dalam rilis Pemko Payakumbuh. (*/SRP)

Baca Juga

Perluas Pasar Produk Pertanian, Pemko Payakumbuh Jajaki Peluang dengan Malaysia
Perluas Pasar Produk Pertanian, Pemko Payakumbuh Jajaki Peluang dengan Malaysia
Satpol PP dan Damkar Payakumbuh telah mengeluarkan surat imbauan kepada seluruh pemilik kafe, tempat biliar, dan karaoke di wilayah tersebut.
Jaga Ketertiban Umum, Pemko Payakumbuh Keluarkan Imbauan Bagi Pelaku Usaha Hiburan
Pemko Payakumbuh melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi PBJ.
Ciptakan SDM yang Andal dan Profesional, Pemko Payakumbuh Bekali ASN Sertifikasi PBJ
Wako Payakumbuh Lantik dan Serahkan SK 144 PPPK
Wako Payakumbuh Lantik dan Serahkan SK 144 PPPK
Pengembangan Infrastruktur Kota, Pemko Payakumbuh Audiensi dengan Anggota Komisi V DPR Zigo Rolanda
Pengembangan Infrastruktur Kota, Pemko Payakumbuh Audiensi dengan Anggota Komisi V DPR Zigo Rolanda
Pemko Payakumbuh Gelar Upacara Peringati Hari Otda di Halaman Balai Kota
Pemko Payakumbuh Gelar Upacara Peringati Hari Otda di Halaman Balai Kota