Tiga Masjid Sumatera Barat Raih Penghargaan Ampera Nasional di Solo

Langgam.id - Sumatera Barat kembali mengukir prestasi gemilang dalam ajang Anugerah Masjid Percontohan dan Ramah (Ampera). Tiga masjid di provinsi ini berhasil meraih penghargaan Ampera tingkat nasional yang berlangsung di Solo, Jawa Tengah, Selasa (1/10) malam.

Kehadiran rombongan dari Sumatera Barat dalam penganugerahan ini cukup mengesankan, di antaranya Kakanwil Kemenag Sumbar yang diwakili Kabid Urais, Yosef Chairul, Kabiro Kesra, Al Amin, Kakan Kemenag Padang, Edy Oktafiandi, Kakan Kemenag Tanah Datar, Amril, serta tokoh-tokoh lainnya yang turut mendukung perjuangan ini.

Kabid Urusan Agama Islam (Urais), Yosef Chairul, menyampaikan bahwa keberhasilan Sumatera Barat ini tak lepas dari kontribusi dan sinergi berbagai pihak di bawah arahan Kakanwil Kemenag Sumbar.

“Proses panjang telah kami lalui, mulai dari seleksi administrasi hingga penilaian lapangan dari 10 kategori yang mewakili masing-masing kabupaten dan kota. Setelah penilaian lapangan, terpilihlah 10 masjid terbaik untuk mewakili Sumatera Barat di tingkat nasional,” terang Yosef.

Hasilnya, tiga masjid terbaik berhasil meraih penghargaan nasional dan melewati penilaian langsung oleh tim juri nasional. “Alhamdulillah, kita berhasil mengharumkan nama Sumbar di kancah nasional,” tambah Yosef penuh semangat.

Kakanwil Kementerian Agama Sumatera Barat, Mahyudin, turut mengucapkan selamat atas pencapaian tersebut. “Prestasi ini adalah kebanggaan bagi seluruh masyarakat Sumbar. Ini membuktikan bahwa masyarakat kita masih memiliki kepedulian dan cinta terhadap rumah Allah,” ujarnya.

Mahyudin juga menekankan pentingnya menjadikan masjid sebagai pusat kegiatan keagamaan dan kemasyarakatan. “Dengan filosofi adat basandi syara', syara' basandi kitabullah, saya yakin masjid akan menjadi pusat kehidupan umat,” katanya.

Ia berharap penghargaan ini bisa menjadi motivasi bagi pengurus masjid dan pemerintah daerah dalam meningkatkan idarah (manajemen masjid), imarah (memakmurkan masjid), dan riayah (pemeliharaan masjid). “Semoga ini menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi dalam membangun kehidupan keagamaan yang lebih baik,” pungkasnya.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Dirjen Bimas Islam, Kamaruddin Amin, kepada perwakilan takmir masjid pemenang. Berikut daftar masjid Sumatera Barat yang berhasil meraih penghargaan Ampera tahun 2024:

  1. Masjid Raya Ahmad Khatib Al Minangkabawi – Peringkat 3 Nasional
  2. Masjid Akbar Galo Gandang Kecamatan Rambatan, Tanah Datar – Peringkat 2 Nasional
  3. Masjid Al Hakim Kecamatan Padang Barat, Kota Padang – Peringkat 2 Nasional
Tag:

Baca Juga

Pemkab Dharmasraya menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2025 di halaman kantor bupati, Jumat (2/5/2025).
Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Tiga kali gempa beruntun terjadi di Sumatra Barat pada Jumat (2/5/2025). Dua kali mengguncang Padang Panjang dan satu kali terjadi
Gempa M 4,8 Guncang Padang Panjang, BMKG: Akibat Adanya Aktifitas Sesar Sianok
Hardiknas, Wawako Padang: Kita Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Hardiknas, Wawako Padang: Kita Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Gempa yang mengguncang Sumatra Barat (Sumbar) pada Jumat (2/5/2025), tidak hanya terjadi Padang Panjang. Gempa pada Jumat siang itu juga
Tak Hanya Padang Panjang, Gempa Juga Guncang Batusangkar
im Klewang telah menggelandang salah seorang pemalak yang biasa beraksi di Jembatan Baru belakang Hotel Pangeran Beach. Pelaku berinisial “M” dibekuk, Kamis (1/5/2025) malam.
Pemalak di Pantai Padang Dibekuk Tim Klewang
Gempa dengan magnitudo 4,8 mengguncang Padang Panjang, Sumatra Barat (Sumbar), Jumat (2/5/2025) pukul 14.07 WIB. BMKG
2 Kali Gempa Beruntun Guncang Padang Panjang Jumat Siang