Terseret Ombak, Wisatawan Asal Padang Meninggal di Pantai Gandoriah

Terseret Ombak, Seorang Mahasiswa Hilang di Pantai Katapiang Pariaman

Ilustrasi (pixabay.com)

Langgam.id - Seorang wisatawan di Pantai Gandoriah, Kota Pariaman, Sumatra Barat (Sumbar) dinyatakan meninggal dunia setelah terseret ombak. Korban diketahui bernama Mainida Suri (44), warga Pegambiran, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang.

Peristiwa ini terjadi pada Minggu (12/1/2020) sekitar pukul 11.15 WIB. Korban terseret ombak sejauh 10 meter saat mandi-mandi di Pantai Gandoriah tersebut.

"Benar, bahwa ada satu orang wisatawan yang hanyut terseret ombak. Sekarang jenazahnya dibawa ke rumah duka di Padang," kata Kalaksa BPBD Kota Pariaman, Azman, Minggu (12/1/2020).

Azman mengatakan, korban sebelumya berangkat ke Pantai Gandoriah bersama rombongan sebanyak 80 orang. Rombongan ini menuju objek wisata di Kota Pariaman itu menggunakan Kereta Api Sibinuang.

"Korban pergi berombongan, informasinya kelompok bimbingan belajar (bimbel). Mereka melakukan penutupan kegiatan di sini (Pariaman)," ujarnya. wisatawan meninggal di pantai Gandoriah

Selain korban meninggal, juga terdapat korban lain yang ikut terseret ombak namun berhasil selamat. Mereka di antaranya bernama Dina Aulia (13), Siska Maharani (8) Muhaimin Rafai (5) dan, Kadifah Najuwa (4).

"Untuk tiga orang tidak apa-apa. Anak-anak tersebut merupakan putra-putri dari korban yang meninggal. Saat kejadian, pengunjung pantai cukup ramai dan cuaca di sekitar lokasi kejadian bagus dan cerah," tuturnya.

Untuk mengevakuasi korban, BPBD Kota Pariaman menerjunkan sebanyak 12 orang ke lokasi kejadian. Pihaknya dibantu dari Dinas Perhubungan, Palang Merah Indonesia (PMI), Satpol PP, dan Dinas Pariwisata. (Irwanda/ICA)

Baca Juga

Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kelas I B Pariaman, Dedi Kuswara melantik Yogi Firman sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman masa jabatan.
Yogi Firman Resmi Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman
Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia mengingatkan kepada pimpinan OPD dan seluruh ASN untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024.
Pj Wako Pariaman Tegaskan ASN Harus Netral dalam Pilkada 2024
Atlet sepatu roda Sumbar asal Kota Pariaman meraih dua medali pada ajang PON XXI Aceh-Sumut 2024. Medali yang diraih yaitu 1 perak
Atlet Sepatu Roda Sumbar Asal Pariaman Sabet 2 Medali PON Aceh-Sumut 2024
Sebanyak 20 formasi PPPK Kota Padang Panjang tidak terisi. Sementara itu ada 48 formasi PPPK yang dibuka oleh Pemko Padang Panjang.
1.491 Kuota Formasi PPPK Kota Pariaman 2024 Disetujui Pusat
Partai Gerindra Usung Mantan Sekda Yota Balad dan Mulyadi Maju pada Pilkada Pariaman
Partai Gerindra Usung Mantan Sekda Yota Balad dan Mulyadi Maju pada Pilkada Pariaman
Yota Balad melepaskan jabatannya sebagai Sekda Pariaman. Hal ini akan maju dalam proses kontestasi Pilkada Pariaman di November
Maju Pilkada 2024, Yota Balad Lepas Jabatan Sekda Pariaman