Terinspirasi Pilgub Sumbar, Anak di Solok Dinamai Mahyeldi Audy Al-Hakim

Terinspirasi Pilgub Sumbar, Anak di Solok Dinamai Mahyeldi Audy Al-Hakim

Seorang anak di Solok diberi nama Mahyeldi Audy Al-Hakim. (Dok.Ist)

Langgam.id - Keunggulan pasangan calon nomor urut 4 di pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sumatra Barat (Sumbar), Mahyeldi-Audy Joinaldi, menginspirasi suami istri di Kabupaten Solok dalam memberi nama anaknya. Pasangan suami istri Dabrul Alaina dan Harneti Nofermi memberi nama anak laki-laki mereka mirip dengan nama pasangan itu, yakni Mahyeldi Audy Al-Hakim.

Dabrul Alaina (31) mengatakan alasannya memberikan nama tersebut karena mengagumi Mahyeldi. Selain itu, istrinya juga pernah dekat dengan istri Wali Kota Padang tersebut, Harneli Bahar.

"Istri saya juga pernah dekat dengan istrinya Pak Mahyeldi, kemudian istri saya juga PKS," katanya, Rabu (16/12/2020).

Menurutnya, Mahyeldi juga sosok yang baik. Selain itu di lingkungan tempat tinggalnya juga banyak pemilih PKS, partai pengusung Mahyeldi-Audy. Ia juga sudah minta izin ke istri Mahyeldi untuk memberikan nama anaknya seperti itu.

Ia mengatakan pada hari terakir pemeriksaan kehamilan bertepatan dengan jadwal pencoblosan pilkada. Ketika itu mereka berniat, jika Mahyeldi menang maka anaknya akan diberi nama Mahyeldi Audy Ansyarullah.

Menurutnya, sosok Mahyedi patut diteladani sebagai contoh seorang pemimpin. Ia berharap anaknya bisa meniru kepemimpinan Mahyeldi ketika sudah besar nannti.

"Secara pribadi kami sudah minta izin  untuk mengunakan nama beliau untuk sebagai nama anak sendiri," katanya.

Sementara pemberian nama Audy di bagian tengah, dilakukan karena ingin anaknya seperti Audy yaitu pintar dan berwawasan luas. Sementara nama, kata Al-Hakim ditambahan pada nama belakang.

Mahyeldi Audy Al-Hakim lahir di Rumah Sakit Ibu dan Anak Permata Bunda Kota Solok pada Selasa 15 Desember 2020 pukul 22.05 WIB. Anak tersebut memiliki berat 2.830 gram dan panjang 47 centimeter.

Diketahui, pasangan Mahyeldi-Audy Joinaldy merupakan calon gubernur dan wakil gubernur di Pilkada 2020. Saat ini keduanya masih memimpin perolehan suara berdasarkan real count KPU dengan perolehan suara 32,9 persen atau 649.160. (Rahmadi/ABW)

 

Baca Juga

Dalam debat pertama Pilgub Sumbar yang digelar di Hotel Mercure Padang pada Rabu (13/11/2024), calon Gubernur dan Wakil Gubernur memaparkan
Melihat Rekam Jejak Pemberitaan Kasus Korupsi Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar
Debat publik pertama calon gubernur dan wakil gubernur Sumatra Barat yang diselenggarakan pada Rabu (13/11/2024), mendapat tanggapan
Akademisi Unand: Debat Calon Gubernur Sumbar Kurang Konkret Bahas Tata Kelola Pemerintahan yang Baik
Seekor harimau sumatra (Panthera tigris sumatrae) berhasil terperangkap dalam kandang jebak yang dipasang oleh Tim BKSDA Sumbar d
Sempat Buat Warga Khawatir, Akhirnya Harimau Sumatra Masuk Perangkap di Solok
Dalam debat pertama Pilgub Sumbar yang digelar di Hotel Mercure Padang pada Rabu (13/11/2024), calon Gubernur dan Wakil Gubernur memaparkan
Debat Pilkada Sumbar: Kebebasan Beragama dalam Sorotan, Tantangan bagi Toleransi di Ranah Minang
Jumlah korban longsor tambang emas ilegal di Nagari Sungai Abu, Kecamatan Hiliran Gumanti, bertambah.Berdasarkan data dari Basarnas Padang
Update Longsor Tambang Emas Ilegal Solok: Total 25 Orang, Meninggal 12
BPBD Kabupaten Solok, Sumatra Barat (Sumbar), meralat jumlah korban tertimbun longsoran di lokasi tambang emas ilegal adalah 22 orang
BPBD Solok Ralat Data Korban Longsor Tambang Emas Ilegal: Total 22 Orang, Meninggal 11