Tahun Ini, Realisasi Target Investasi Sumbar Baru 21 Persen

Tahun Ini, Realisasi Target Investasi Sumbar Baru 21 Persen

Foto bersama saat sosialisasi pedoman kerja BKPM-Polri di Kota Padang (ist)

Langgam.id - Target investasi nasional tahun 2019 mencapai Rp792 triliun. Namun, baru tercapai sekitar Rp395 triliun. Jika dipresentasikan, baru sekitar 49,9 persen target tercapai.

“Untuh target seluruh Sumatra sekitar Rp145-150 triliun,” kata Deputi Bidang Kerjasama Penanaman Modal BKPM RI, Wisnu Wijaya Soedibjo saat sosialisasi pedoman kerja antara BKPM-Polri tentang koordinasi perlindungan dan keamanan dunia usaha untuk mendukung kegiatan investasi Indonesia di Kota Padang, Selasa (10/9/2019).

Menurutnya, target investasi untuk Sumbar hanya di angka Rp11,2 triliun. Jumlah tersebut sudah teralisasikan sebesar Rp2,4 triliun  atau sekitar 21 persen. “Rata-rata di Sumatra, tidak terlalu tinggi. Tapi tidak juga terlalu rendah,” katanya.

Wisnu mengatakan, permasalahan yang sering menjadi kendala laju investasi di wilayah Sumatra selama ini dipengaruhi beberapa faktor. Di antaranya, persoalan lahan dan juga perizinan di daerah.

“Masalah lahan dan perizinan didaerah masih menjadi kendala kita merealisasikan investasi,” tuturnya.

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit meminta stakeholder terkait menyelesaikan permasalahan yang sering menghambat investasi di daerah. Apalagi, pencapaian investasi masih rendah.

“Apapun yang menghambat investasi mesti dapat kita selesaikan. Investasi ini memberikan kontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian daerah,’ katanya. (*/ICA)

Baca Juga

Kembangkan Pendidikan Vokasi Islam, Sumbar Kerjasama dengan UniKL dan EMGS
Kembangkan Pendidikan Vokasi Islam, Sumbar Kerjasama dengan UniKL dan EMGS
Musrenbang RKPD 2026, Wagub Sumbar Imbau Kepala Daerah Lebih Inovatif
Musrenbang RKPD 2026, Wagub Sumbar Imbau Kepala Daerah Lebih Inovatif
Sumbar dan Lampung Jajaki Kerjasama Bidang Pangan
Sumbar dan Lampung Jajaki Kerjasama Bidang Pangan
Ketum Gebu Minang Dukung Gubernur Sumbar Ajak Perantau Perkuat Bank Nagari
Ketum Gebu Minang Dukung Gubernur Sumbar Ajak Perantau Perkuat Bank Nagari
Sekretariat Daerah Se Sumatera Barat Singkronkan Renstra 2025-2029
Sekretariat Daerah Se Sumatera Barat Singkronkan Renstra 2025-2029
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah meninjau hasil perbaikan jalan rusak yang dilakukan oleh Dinas BMCKTR Sumbar
Tinjau Perbaikan Jalan Payakumbuh-Sitangkai, Mahyeldi: Usai Lebaran Akan Dirigid Beton