Sumbar Kedatangan 99.700 Dosis Vaksin, Direncanakan untuk ASN, TNI, dan Polri

Sumbar Kedatangan 99.700 Dosis Vaksin, Direncanakan untuk ASN, TNI, dan Polri

Vaksin covid-19 sampai di gudang Dinkes Sumbar, Senin (22/1/2021). (foto: Dinkes Sumbar)

Langgam.id Sumatra Barat (Sumbar) kedatangan vaksin covid-19 sinovac sebanyak 99.700 dosis. Vaksin tersebut direncanakan untuk ASN, TNI, Polri, dan petugas pelayanan publik di Sumbar.

Kasi Kefarmasian Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumbar dan Kepala Instalasi Penyimpanan Vaksin Elno Sabri mengatakan, vaksin sampai di gudang Dinkes Sumbar di Kota Padang, Senin (22/1/2021).

“Penerimaan vaksin tahap II pukul 05.00 pagi ini sebanyak 99.700 dosis, untuk vaksinasi ASN, TNI Polri dan petugas pelayan publik,” katanya, Senin (22/2/2021).

Ia menjelaskan,  vaksin covid-19 kali ini diperuntukkan bagi 19 kabupaten kota di Sumbar, namun belum tahu rencana lokasi tepatnya. Pendistribusian masih menunggu arahan dari pemerintah.

“Ini vaksin untuk Sumbar, tapi belum ada lokasi, belum ada arahan,” katanya.

Elno Sabri mengungkapkan, rencananya vaksin tersebut diberikan pada Maret nantinya. Sebab saat ini kabupaten kota masih fokus memberikan vaksin terhadap tenaga kesehatan (nakes).

Sebelumnya, sebanyak 36.920 dosis vaksin covid-19 telah sampai di Sumbar pada Selasa (5/1/2021). Kemudian, pada Selasa (26/1/2021),  sebanyak 29.880 dosis vaksin covid-19 kembali diberikan ke Sumbar. (Rahmadi/yki)

Baca Juga

Pemprov Sumbar Gelar Konferensi Wakaf Internasional pada 15-16 November 2025
Pemprov Sumbar Gelar Konferensi Wakaf Internasional pada 15-16 November 2025
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah berharap adanya penambahkan fasilitas dan ruang kelas baru di fasilitas SMK-SMAKPA
Banyak Peminat, Gubernur Sumbar Harap Adanya Penambahan RKB di SMK-SMAKPA
Gubernur Mahyeldi Ingatkan Sinergi Antar Instansi Bangun Desa Mandiri dan Berkelanjutan
Gubernur Mahyeldi Ingatkan Sinergi Antar Instansi Bangun Desa Mandiri dan Berkelanjutan
Wagub Sumbar: Pendekatan Sosial dan Budaya Jadi Kunci Percepatan Tol Padang–Pekanbaru
Wagub Sumbar: Pendekatan Sosial dan Budaya Jadi Kunci Percepatan Tol Padang–Pekanbaru
Mulai 2026, Pemprov Sumbar Alihkan Administrasi Pemerintah ke Sistem Digital
Mulai 2026, Pemprov Sumbar Alihkan Administrasi Pemerintah ke Sistem Digital
Sumbar Expo 2025: Gubernur Dorong Kolaborasi Ekonomi dan Peningkatan Ekspor
Sumbar Expo 2025: Gubernur Dorong Kolaborasi Ekonomi dan Peningkatan Ekspor