Langgam.id - Sebanyak 7 tokoh sudah mendaftar ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai PKB Sumatra Barat untuk menjadi bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sumbar dalam menghadapi Pilkada 2020.
Ketua DPW PKB Sumbar, Febby Dt Bangso mengatakan pihaknya membuka pendaftaran untuk Calon Gubernur dan juga Bupati untuk menjaring calon pemimpin terbaik di Sumbar.
"Pendaftaran Pilkada se-Sumbar sudah kami buka. Tokoh pertama yang mendaftar ke DPW PKB Pak Shadiq Pasadiqoe," katanya kepada langgam.id, saat dihubungi Jumat (27/12/2019).
Dia mengatakan, pendaftaran ini dibuka guna menjaring calon pemimpin yang akan diusung oleh PKB, baik itu untuk cagub sumbar, bupati dan wali kota pada pilkada 2020 mendatang.
Pendaftaran ini terbuka untuk seluruh masyarakat Sumbar, yang ingin maju dengan PKB. Tokoh dari luar kader internal juga bisa. Semua bisa mengisi formulir yang telah disediakan.
Febby menyebutkan, 7 tokoh yang mendaftar yaitu Shadiq Pasadiqoe mantan Bupati Tanah Datar, Reydonnyzar Moenek (sekjen DPD RI), Mulyadi (anggota DPR RI), Asril Das, Nasrul Abit (wagub Sumbar), Edriana (politisi Gerindra) dan Indra Catri (bupati Agam). Sementara juga ada tokoh yang belum mendaftar seperti Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni.
Sementara pendaftaran cagub Sumbar akan ditutup pada 31 Desember 2019. Pendaftaran dibuka selama 1 bulan sejak 1 Desember lalu. (Rahmadi/HM)