Sosialisasi 'Mengenal Unand Lebih Dekat': Mahasiswa KKN Universitas Andalas Edukasi Siswa SMAN 1 Lubuk Alung tentang Pilihan Jurusan

Palanta Langgam – Sekelompok mahasiswa KKN Universitas Andalas (Unand) menyelenggarakan kegiatan "Mengenal Unand Lebih Dekat" di SMA Negeri 1 Lubuk Alung, Senin (29/7/2024). Acara ini berlangsung dari pukul 09:00 hingga pukul 12:00 WIB, bertempat di masjid sekolah.

Kegiatan ini terdiri dari beberapa sesi, termasuk pengenalan Universitas Andalas, fakta menarik tentang Unand, serta fakultas dan jurusan yang ada di dalamnya. Selain itu, diadakan juga sesi sharing antara mahasiswa KKN Unand dengan siswa-siswa SMAN 1 Lubuk Alung. Antusiasme siswa terlihat dari banyaknya pertanyaan yang mereka ajukan dan perhatian penuh terhadap materi yang disampaikan.

Tujuan dari sosialisasi ini adalah untuk menarik perhatian siswa kelas 12 serta memberikan gambaran jelas mengenai jurusan yang akan mereka pilih. Sosialisasi pemilihan jurusan memberikan panduan dan wawasan komprehensif kepada siswa mengenai berbagai jurusan yang tersedia di perguruan tinggi.

Dengan informasi yang tepat, diharapkan siswa dapat membuat keputusan yang lebih baik dan sesuai dengan minat, bakat, dan prospek karir mereka di masa depan.

Tag:

Baca Juga

Sejumlah capaian positif berhasil dicatatkan Pemko Padang sepanjang 2024 lalu. Pemko Padang berhasil meraih kemajuan dalam beberapa
Pemko Padang Klaim Penurunan Angka Kemiskinan dan Stunting di 2024
Sebanyak 3.734 orang atau 80,95 persen dari 4.613 jemaah haji Sumbar sudah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) hingga
Tahap I Ditutup, 80 Persen Jemaah Sumbar Lunasi Biaya Haji
Gubernur Mahyeldi Serahkan Bantuan untuk Masjid Ar Rahman Kampung Baringin
Gubernur Mahyeldi Serahkan Bantuan untuk Masjid Ar Rahman Kampung Baringin
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menemui Direktur Utama Telkomsel, Nugroho, Anggota DPR RI asal Sumbar, Andre Rosiade.
Bupati Dharmasraya Usulkan Pembangunan BTS di 8 Nagari ke Telkomsel
KAI Sumbar Dukung Program Pelayanan Kesehatan Gratis Jasa Raharja di Stasiun Padang
KAI Sumbar Dukung Program Pelayanan Kesehatan Gratis Jasa Raharja di Stasiun Padang
Tim Dubalang Kota Padang diserahkan ke masing-masing kecamatan usai dikukuhkan. Tim Dubalang Kota ini akan menegakkan peraturan daerah
Cegah Tawuran dan Balap Liar, 15 Dubalang Pantau Remaja Keluyuran Malam di Koto Tangah