Siap Tampung Sampah Warga, DLH Padang Sediakan TPS Mobile

Langgam.id – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang menyediakan TPS Mobile yang bertujuan memudahkan masyarakat untuk membuang sampah di pagi hari.

Kepala DLH Kota Padang, Fadelan Frista Masta mengatakan, TPS Mobile merupakan kendaraan dump truk milik DLH yang siap menampung sampah warga. Mobil dump truk itu ditempatkan di tiga titik di Kota Padang.

“Kita siapkan di tiga titik, yakni di Jembatan Baru Kuranji, di samping Basko dekat Stasiun Kereta Api, serta di Simpang Kalumpang, Lubuk Buaya,” ujar Fadelan dilansir dari laman Facebook Diskominfo Kota Padang, Sabtu (6/7/2024).

Fadelan mengungkapkan, TPS Mobile ini hanya “ngetem” selama lebih kurang empat jam saja. Mulai dari pukul 05.00 pagi hingga pukul 08.45 WIB.

“Silahkan manfaatkan TPS Mobile, kita imbau warga untuk kumpulkan sampah dan buang pada tempat yang telah ditentukan oleh pemerintah,” ajak Fadelan. (*/yki)

Baca Juga

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Padang bergerak cepat melakukan penanganan dengan menormalisasi aliran sungai dan saluran
Pemko Padang Segera Tetapkan Zona Merah Daerah Aliran Sungai
Melihat Wajah Baru Taman Rimbo Kaluang di Pusat Kota Padang
Melihat Wajah Baru Taman Rimbo Kaluang di Pusat Kota Padang
Komunitas Rumah Aktivis Sejahtera Tanam 1 Juta Pohon, Dimulai dari Padang
Komunitas Rumah Aktivis Sejahtera Tanam 1 Juta Pohon, Dimulai dari Padang
Bersihkan Wilayah Terdampak Banjir Bandang, Pemko Padang Gotong Royong Bersama Relawan Kebencanaan
Bersihkan Wilayah Terdampak Banjir Bandang, Pemko Padang Gotong Royong Bersama Relawan Kebencanaan
Evaluasi Perubahan DAS, Pemko Padang Bakal Perketat Zonasi Rawan Bencana
Evaluasi Perubahan DAS, Pemko Padang Bakal Perketat Zonasi Rawan Bencana
Rakor Pascabencana Bersama Mendagri, Pemko Padang Catat Rumah Rusak 5.523 Unit
Rakor Pascabencana Bersama Mendagri, Pemko Padang Catat Rumah Rusak 5.523 Unit