Serapan APBD Kota Pariaman Tahun 2022 Diklaim 94 Persen

Serapan APBD Kota Pariaman Tahun 2022 Diklaim 94 Persen

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kota Pariaman Buyung Lapau.

Langgam.id - Serapan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Pariaman tahun 2022 mencapai Rp 604,721 miliar atau 94,21 persen dari total anggaran. APBD Kota Pariaman sendiri, sebesar Rp641,914 miliar.

"Realisasi APBD kita hingga 31 Desember mencapai 94,21 persen. Sisa lebih perhitungan anggaran (Silpa) sebesar Rp 765.914 juta," kata Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kota Pariaman Buyung Lapau, Rabu (4/1/2023.

Serapan anggaran itu, menurutnya, termasuk tinggi. Tahun lalu serapan anggaran di sana hanya 90 persen.

Lebih rinci disebutkan, serapan belanja pegawai Pemko Pariaman mencapai 95 persen. Belanja itu meliputi belanja gaji dan honor seluruh pegawai di Pemko Pariaman.

"Pemko Pariaman juga telah membayarkan semua kewajiban termasuk gaji pegawai dan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) PNS tahun 2022 serta tidak ada satupun pekerjaan yang gagal bayar pada tahun 2022," katanya.

Dari segi pendapatan daerah, Kota Pariaman mampu merealisasikan sebesar Rp 605,131 miliar atau 95,51 persen dari target Rp 633,558 miliar pada tahun 2022. Terdiri dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), pendapatan transfer dan lain-lain pendapatan daerah yang sah.

"PAD Kota Pariaman mencapai Rp 35,740 miliar, pendapatan transfer sebesar Rp 563,782 miliar, sedangkan pendapatan daerah lainnya yang sah senilai Rp 5,605 miliiar," tuturnya.

Baca Juga: Tutup Tahun 2022, Pemprov Sebut Realisasi Belanja APBD Sumbar Mencapai 94,95 Persen

Buyung Lapau berharap, dengan semakin meningkatnya serapan anggaran, Pemko Pariaman bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Pariaman.

Baca Juga

Pemko Pariaman akan menggelar iven pariwisata Pariaman Barayo 2025 pada 1-7 April mendatang. Pariaman Barayo merupakan salah iven
Pariaman Barayo 2025 Digelar 1-7 April, Ada 11 Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Pariaman kembali dilanjutkan setelah sempat berhenti sementara waktu. Kini pelajar TK, SD, SMP,
Sempat Terhenti, Program Makan Bergizi Gratis di Pariaman Kembali Dilanjutkan
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pariaman berganti nama menjadi RSUD Prof H Muhammad Yamin SH. Pergantian nama rumah sakit yang berada di bawah
RSUD Pariaman Resmi Ganti Nama Jadi RSUD Prof H M Yamin SH
Persatuan Sepakbola Kota Pariaman (Persikopa) harus menelan kekelahan dari Duta FC dari Banten dalam babak final Piala Soeratin U-17.
Kalah di Final, Persikopa Pariaman Kembali Jadi Runner Up Piala Soeratin U-17 Nasional
BMKG mencatat terdapat 17 kali gempa bumi terjadi di Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya selama periode 11-17 April 2025. Pada periode
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Pariaman Sore Ini
Hasil hitung cepat Pilkada Serentak 2024 menunjukkan empat wali kota petahana di Sumatra Barat (Sumbar) diperkirakan tidak melanjutkan
Empat Wali Kota Petahana di Sumbar Diperkirakan Tumbang di Pilkada 2024