Semen Padang FC Perkenalkan 26 Pemain untuk Liga 2 2020

Nama-nama Pemain Semen Padang FC untuk Liga 2 2020

Pemain yang hadir saat peluncuran tim Semen Padang FC untuk Liga 2 2020 (Foto: Rahmadi/Langgam.id)

Langgam.id - Manajemen Semen Padang FC memperkenalkan sebanyak 26 pemain yang telah resmi untuk memperkuat tim dalam Liga 2 2020. Para pemain tersebut diperkenalkan dalam peluncuran tim di Hotel Ibis Padang, Kamis (12/3/2020).

Peluncuran tim tersebut tidak dihadiri seluruh pemain, hanya diwakilkan sebanyak lima orang, yaitu Muhammad Fadil, Rudi, Ricky Akbar Ohorella, Rendy Oscario, dan Ahmad Iqbal Bachtiar.

Manajer Semen Padang FC, Effendy Syaputra mengatakan, peluncuran nama pemain dibatalkan di Stadion Haji Agus Salim untuk mengantisipasi wabah Virus Corona. Terutama kesehatan pemain yang akan segera menjalani pertandingan.

"Kita buat sederhana, tapi berisi. Karena dihadiri Gubernur dan Direktur Semen Padang," ujarnya kepada awak media saat konferensi pers di Hotel Ibis Padang, Kamis (12/3/2020).

Menurutnya, untuk seluruh pemain yang ada saat ini sudah diikat kontrak, dan seluruh hutang sebelumnya juga sudah diselesaikan oleh manajemen.

"Pemain kita bagus-bagus semua, kita juga punya salah satu pemain Tim Nasional, Muhammad Fadhil," ucapnya.

Effendy mengklaim, saat ini Semen Padang FC memiliki banyak pemain terbaik untuk Liga 2. Sangat dihgarapkan bisa membawa Semen Padang ke Liga 1.

"Perjuangan tahun ini lebih berat, tidak ada lagi partai delapan besar, karena perubahan regulasi," katanya.

Dia meminta agar seluruh suporter memberikan dukungan penuh terhadap tim. Apalagi, saat pertandingan kandang. "Merahkanlah Stadion Haji Agus Salim," ucapnya.

Sementara untuk stadion Haji Agus Salim yang menjadi kandang Semen Padang FC, menurutnya sudah lolos kelayakan PT LIB.

Berikut nama-nama pemain yang sudah resmi dikontrak Semen Padang FC untuk Liga 2 2020:

Kiper:

  • Rendy Oscario Sroyer
  • Achmad Iqbal Bachtiar
  • Tegar Dedi Prakoso

Bertahan:

  • Novrianto
  • Yohanis Tjoe
  • Firdaus Ramadhan
  • Ricky Akbar Ohorella
  • Gilang Ginarsa
  • Yoga Noviandre
  • M Fadhil Adhitya Aksah
  • M Amar Prayogi

Gelandang:

  • Rosad Setiawan
  • Rudi
  • Vendry Mofu
  • Genta Alfaredo
  • Muhammad Fahri
  • M Nur Iskandar
  • Aulia Hidayat
  • Sunarto
  • Amin Rais Ohorella
  • Vivi Asrizal
  • Ahmad Maulana
  • Ronaldo Meosido

Depan:

  • Johan Yoga Utama
  • Wimba Sutan Fanosa
  • Arianto

(Rahmadi/ZE)

Baca Juga

Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Semen Padang Dibantai Persib di Kandang Sendiri
Semen Padang Dibantai Persib di Kandang Sendiri
Semen Padang FC Unggul 1-0 Atas Persib di Babak Pertama
Semen Padang FC Unggul 1-0 Atas Persib di Babak Pertama
Semen Padang FC berhasil unggul 1-0 pada babak pertama dari Persis Solo, dalam lanjutan Liga BRI 1 Indonesia 2024/2025.
Semen Padang FC Kena Bantai di Pakansari Bogor
Beberapa aset Stadion GOR Haji Agus Salim (GHAS) dicuri dan dirusak orang tak dikenal. Alhasil, pihak Semen Padang FC mengalami kerugian
Aset Stadion GOR Haji Agus Salim Dirusak dan Dicuri, Kerugian Ditaksir 15 Juta
Semen Padang FC ditahan imbang 1-1 oleh Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 BRI Indonesia 2024/2025. Laga tersebut berlangsung di Stadion
Semen Padang FC Gagal Raih Poin Penuh setelah Ditahan Seri Persis Solo