Semen Padang FC Masih Berjuang Naturalisasi Yu Hyun Koo

Yu Hyun Koo Urus Proses Naturalisasi untuk Semen Padang

Yu Hyun Koo saat menjalani sesi latihan di lapangan Indarung (Foto: Rahmadi)

Langgam.id – Semen Padang FC telah merilis 26 pemain untuk mengarungi Liga 2 musim 2020. Namun nama Yu Hyun Koo belum termasuk ke dalam skuad Kabau Sirah.

Padahal, pemain senior asal Korea Selatan itu telah bergabung latihan bersama tim dan juga ikut training camp (TC) ke Pulau Jawa.

CEO Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Hasfi Rafiq mengatakan pendaftaran pemain masih bisa dilakukan walau kompetisi sudah bergulir. Pendaftaran terakhir pemain untuk Liga 2 2020 tanggal 30 Maret 2020.

“Untuk Yu Hyun Koo sampai saat ini kita masih berusaha, karena transfer window tutup 30 maret, mudah-mudahan,” katanya.

Pengurusan Yu menurutnya masih menunggu satu dokumen lagi yang ditunggu dari Korea. Dokumen itu akan sampai sekitar 3 minggu lalu, dan saat ini masih dalam proses.

“Mudah-mudahan semuanya clear sebelum 30 Maret. Otomatis Yu insyaallah menjadi pemain kita, kita masih menunggu itu,” ujarnya. (Rahmadi/ICA)

Baca Juga

Pemain Semen Padang FC saat sesi latihan beberapa waktu lalu.
Semen Padang Fc Daftarkan Enam Pemain Asing Baru
Guillermo Fernandez Hierro dirumorkan akan pindah ke Semen Padang Fc
Eks Penyerang Atletico Bilbao Selangkah Lagi Berseragam Semen Padang Fc
Penasihat klub Semen Padang FC yang juga Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade
Semen Padang FC Bakal Beli Striker dari Liga India 
Kazaki Nakagawa gelandang serang Fujieda MYFC
Rumor Transfer, Pemain Jepang Kazaki Nagawa Bakal Gabung Semen Padang FC
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Semen Padang FC Tumbang di Kandang PSIM Yogyakarta, Skor 1-0
Semen Padang FC Tumbang di Kandang PSIM Yogyakarta, Skor 1-0