Semen Padang FC Berambisi Rebut Kemenangan di Kandang Sriwijaya

Semen Padang FC Berambisi Rebut Kemenangan di Kandang Sriwijaya

Pemain Semen Padang FC mengenakan jersey terbaru. [dok. SPFC]

Langgam.id - Semen Padang FC akan melakoni laga kedua di Liga 2 2021 melawan Sriwijaya FC. Tim Kabau Sirah memasang target menang meski bermian di kandang lawan.

Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Jakabaring, Palembang pada Senin (11/10/2021). Pada laga sebelumnya, Semen Padang ditahan imbang PSPS Riau di stadion itu.

“Target kita meraih kemenangan menghadapi Sriwijaya FC. Kalau setengah gol bisa membawa kemenangan, kita akan hasilkan itu untuk meraihnya, ujar pelatih Semen Padang FC, Weliansyah, Minggu (10/10/2021).

Dia mengatakan, tim pelatih sudah melakukan evaluasi menyeluruh dari hasil seri melawan PSPS. Menurut Weliansyah, hasil imbang melawan PSPS sudah dilupakan para pemain.

"Semua lini kita evaluasi. Jadi nantinya pemain yang mainpun adalah pemain yang sudah siap untuk meraih kemenangan,” ucapnya.

Dia juga menyadari, Sriwijaya yang bermain di kandang sendiri akan berupaya meraih kemenangan. Namun dia menekankan anak asuhnya untuk bermain dengan fokus tinggi pada laga nanti.

“Kita juga minta anak-anak untuk mewaspadai seluruh pemain Sriwijaya FC. Mereka bermain di kandang pasti menginginkan kemenangan. Untuk itu kita wajib fokus selama permainannya,” ujar Weli.

Baca Juga

Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Semen Padang FC akan menjamu PSM Makassar dalam BRI Liga 1-2024 pekan 11 di Stadion H Agus Salim, Padang, Kamis (21/11/2024) pukul 19.00 WIB.
Susunan Pemain Semen Padang FC vs PSM Makassar Malam Ini
Kabau Sirah Sukses Bawa Pulang Satu Poin dari Bandung
Kabau Sirah Sukses Bawa Pulang Satu Poin dari Bandung
Semen Padang FC akan menghadapi tuan rumah, Persib Bandung pada pada laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat
Susunan Pemain Persib Bandung vs Semen Padang FC Malam Ini
Semen Padang FC mengalami kekalahan telak 1-8 saat menjamu Dewa United di Stadion Haji Agus Salim, Jumat (25/10/2024). Hasil ini menjadi
Semen Padang Kalah Telak, Eduardo Almeida Siap Bertanggung Jawab Penuh
Semen Padang FC mengalami kekalahan telak dalam pertandingan kandang melawan Dewa United dengan skor 1-8 di Stadion Haji Agus Salim
Semen Padang FC Siap Lakukan Evaluasi Menyeluruh Pasca Kekalahan dari Dewa United