Sejumlah Ruko Terbakar, Jalur Padang-Solok Ditutup Sementara

Sejumlah Ruko Terbakar, Jalur Padang-Solok Ditutup Sementara

Kebakaran ruko di Jalan Raya Indarung Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Minggu (19/12/2011).

Langgam.id – Kebakaran hebat kembali melanda. Sejumlah ruko di Jalan Raya Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat, hangus dilalap si jago merah, Minggu (19/12/2011) sore.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui jumlah bangunan yang terdampak. Api terus membara dan proses pemadaman masih berlangsung.

Lokasi kebakaran berada persis di pinggir jalan utama. Akibatnya, membuat arus lalu lintas kendaraan yang hendak ke Solok maupun sebaliknya ditutup sementara.

“Jalan terpaksa kami tutup sementara. Karena lokasi persis di jalan dan diseberang Pasar Bandar Buat,” kata Kapolsek Lubuk Kilangan, AKP Lija Nesmon.

Sejumlah armada pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Api yang kian membesar dengan cepat menjalar ke sisi bangunan.

Belum diketahui penyebab mula api hingga terjadi kebakaran. Petugas masih fokus melakukan pemadaman dan proses evakuasi sejumlah barang dagangan yang masih bisa diselamatkan. (*)

Tag:

Baca Juga

Verifikasi Rumah Terdampak Bencana, Gubernur Sumbar Lepas 400 Mahasiswa KKN UNAND
Verifikasi Rumah Terdampak Bencana, Gubernur Sumbar Lepas 400 Mahasiswa KKN UNAND
Serikat Petani Indonesia Gerakkan Karavan Solidaritas ke Wilayah Bencana di Sumatra
Serikat Petani Indonesia Gerakkan Karavan Solidaritas ke Wilayah Bencana di Sumatra
Sebanyak 238 anak usia dini dari berbagai daerah di Indonesia ambil bagian dalam ajang Lintasan Biru Pushbike Competition di GOR Kubu Gadang
238 Anak Usia Dini Ikuti Pushbike Competition Berskala Nasional di Payakumbuh
Bupati Tanah Datar Eka Putra menerima bantuan dari Ikatan Keluarga Lintau Buo IX Koto (IKLB) Jabodetabek dan AP3MI
Bupati Tanah Datar Terima Bantuan dari IKLB Jabodetabek dan AP3MI untuk Korban Bencana
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menerbitkan Surat Edaran Nomor 300/600/Satpol PP Damkar-2025 tentang Penertiban Tempat Hiburan
Tindak Tegas Pelanggar Aturan, Bupati Dharmasraya Terbitkan SE Penertiban Tempat Hiburan
BPBD Kota Padang melakukan evakuasi terhadap delapan warga yang terjebak banjir di Jalan DPR Gang Babussalam 6 RT 04 RW 08, Tunggul Hitam,
Banjir Rendam Tunggul Hitam Padang, 8 Warga Dievakuasi Pakai Perahu