Sejumlah Ruko Terbakar, Jalur Padang-Solok Ditutup Sementara

Sejumlah Ruko Terbakar, Jalur Padang-Solok Ditutup Sementara

Kebakaran ruko di Jalan Raya Indarung Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Minggu (19/12/2011).

Langgam.id – Kebakaran hebat kembali melanda. Sejumlah ruko di Jalan Raya Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat, hangus dilalap si jago merah, Minggu (19/12/2011) sore.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui jumlah bangunan yang terdampak. Api terus membara dan proses pemadaman masih berlangsung.

Lokasi kebakaran berada persis di pinggir jalan utama. Akibatnya, membuat arus lalu lintas kendaraan yang hendak ke Solok maupun sebaliknya ditutup sementara.

“Jalan terpaksa kami tutup sementara. Karena lokasi persis di jalan dan diseberang Pasar Bandar Buat,” kata Kapolsek Lubuk Kilangan, AKP Lija Nesmon.

Sejumlah armada pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Api yang kian membesar dengan cepat menjalar ke sisi bangunan.

Belum diketahui penyebab mula api hingga terjadi kebakaran. Petugas masih fokus melakukan pemadaman dan proses evakuasi sejumlah barang dagangan yang masih bisa diselamatkan. (*)

Tag:

Baca Juga

Jembatan Kembar Silaing di Kota Padang Panjang dihantam longsor pada Kamis (27/11/2025) sekitar pukul 11.52 WIB.
BPBD Evakuasi 7 Jenazah Korban Galodo Silaing
Semen Padang FC kalah 2-1 dari tuan rumah Persik Kediri pada pekan 14 Liga Super League 2025/2026 Kamis (27/11/2025) sore
Hasil Super League: Semen Padang FC Kalah 2-1 dari Persik Kediri
Jembatan Kembar Silaing di Kota Padang Panjang dihantam longsor pada Kamis (27/11/2025) sekitar pukul 11.52 WIB.
Perkembangan Terkini: Berikut Nama Korban Dampak Galodo di Jembatan Kembar Padang Panjang
Banjir Badang atau Galodo menerjang Malalak, Kabupaten Agam Rabu (26/11/2025).
Rekap Bencana Sumbar: 9 Meninggal, Belasan Orang Hilang
BNPB Kucurkan Bantuan Penanganan Darurat Cuaca Ekstrem Sumbar
BNPB Kucurkan Bantuan Penanganan Darurat Cuaca Ekstrem Sumbar
Update Banjir Lubuk Minturun, Korban Meninggal Bertambah Jadi 5 Orang
Update Banjir Lubuk Minturun, Korban Meninggal Bertambah Jadi 5 Orang