Satu Pegawai Positif Covid-19, Kantor Baznas Padang Ditutup Sementara

Pegawai Hotel Pangeran Positif , NEGATIF CORONA

Ilustrasi Negatif Virus Corona (Foto: fernandozhiminaicela/pixabay.com)

Langgam.id – Kantor Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Padang menutup sementara pelayanannya selama beberapa hari ke depan. Ketua Baznas Kota Padang Episantoso mengatakan, penutupan layanan tersebut dilakukan karena ada satu orang pegawai Baznas terkonfirmasi positif covid-19.

“Karena ada satu orang pegawai Baznas Kota Padang terkonfirmasi positif covid-19 maka pelayanan di Baznas Kota Padang kita tutup sementara,” ungkap Episantoso, Rabu (14/10/2020).

Diketahui penutupan layanan ini dimulai pada 15 Oktober sampai 19 Oktober 2020. Penutupan layanan tersebut dilakukan sambil menunggu hasil swab seluruh pegawai dan pimpinan Baznas.

Episantoso juga mengatakan, saat ini kondisi kesehatan pegawai Baznas yang terkonfirmasi itu masih stabil dan melakukan isolasi mandiri di rumah. Sebelumnya, Baznas Kota Padang sudah melakukan pelayanan secara terbatas dan sesuai standar covid-19.

Baznas juga membatasi jumlah pengunjung di kantor Baznas dan melakukan pelayanan kepada masyarakat dengan memperhatikan protokol kesehatan covid-19, seperti menggunakan masker dan sering mencuci tangan. Episantoso juga menuturkan bahwa dia berharap semoga hasil tes swab segera keluar dan seluruh pegawai Baznas negatif covid-19.

“Kita berharap hasilnya cepat keluar dan aktivitas pelayanan muzakki dan mustahik lancar kembali. Mari kita berdo’a semoga pegawai bisa segera pulih dan hasil tes swab seluruh pegawai dan pimpinan Baznas negatif ,” tutur Episantoso (Dian/ABW)

Tag:

Baca Juga

Mahasiswa FKM UNAND Beri Penyuluhan Kesiapan Menghadapi Menopause bagi Perempuan
Mahasiswa FKM UNAND Beri Penyuluhan Kesiapan Menghadapi Menopause bagi Perempuan
Konferensi Wakaf Internasional (KWI) resmi dibuka pada Sabtu (15/11/2025) di Ballroom Hotel Truntum Padang. Pembukaan KWI ditandai dengan
Menag Harap Sumbar Jadi Barometer Pemberdayaan Wakaf di Indonesia
Pemko Padang akan memperbaiki Jalan Mangunsarkoro. Jalan yang menghubungkan antara simpang Ujung Gurun dengan Kalan Perintis Kemerdekaan,
Rusak Parah, Jalan Mangunsarkoro Padang Diperbaiki
'Skola Art Fest' Resmi Ditabuh di Tambud Sumbar
‘Skola Art Fest’ Resmi Ditabuh di Tambud Sumbar
Sejumlah daerah di Sumatra Barat (Sumbar) berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat tiga hari ke depan, Sabtu-Senin.
Sejumlah Daerah di Sumbar Berpotensi Diguyur Hujan 3 Hari ke Depan
Jelang kompetisi Liga 4 Sumbar musim 2025/2025, Persatuan Sepak Bola Padang Panjang (PSPP) resmi memulai latihan perdana di Stadion Khatib
Jelang Liga 4 Sumbar, PSPP Padang Panjang Gelar Latihan Perdana