Sardon Jose Berpeluang Diturunkan Melawan Perseru Badak Lampung FC

Sardon Jose Berpeluang Diturunkan Melawan Perseru Badak Lampung FC

Tim Semen Padang FC saat latihan di Lapangan Indarung,. (Foto: Rahmadi)

Langgam.id – Pemain asing Semen Padang FC asal Argentina, Jose Sardon berpeluang diturunkan dalam laga kandang Liga 1 2019 melawan Perseru Badak Lampung FC di Stadion Haji Agus Salim, Jumat, (21/6/2019).

Pelatih Semen Padang FC, Syafrianto Rusli mengatakan saat ini semua pemain lengkap. Kondisi Sardon semakin bagus setelah beberapa kali tidak diturunkan karena pemulihan dari cedera. Sehingga, ia kemungkinan bisa diturunkan pada pertandingan Jumat nanti.

Berbeda dengan pemain asing lainnya Mario Barcia yang kemungkinan belum bisa diturunkan karena masih belum fit.

“Potensi Sardon kita turunkan cukup besar, beda dengan Mario, dia masih belum fit,” katanya saat latihan sore di Lapangan Mess Indarung, Rabu, (20/6/2019).

Hingga saat ini dalam tiga kali laga pertama Liga 1 2019, Sardon hanya pernah bermain sekitar 15 menit, yaitu menit terakhir saat melawan PSS Sleman. Syafrianto berharap agar Sardon terus berkembang dan bisa menyesuaikan gaya bermain dengan rekan-rekannya.

“Kita harap dia main menyesuaikan dengan kawan-kawan yang lain karena dia jarang, boleh dikatakan dalam kompetisi hanya bermain 15 saja melawan PSS Sleman,”ujar Syafrianto.

Selain Mario Barcia, beberapa pemain yang juga belum fit yaitu Rosad Setiawan dan kiper Teja Paku Alam. “Teja kita lihat saja besok, kalau dia bisa kita mainkan ya alhamdulillah,” tuturnya. (Rahmadi/HM)

Baca Juga

Semen Padang FC harus mengakui keunggulan Arema FC dengak skor 1-2
Semen Padang FC Kembali Kalah, Takluk 1-2 dari Arema
Semen Padang FC harus mengakui keunggulan Arema FC dengak skor 1-2
Babak Pertama Semen Padang FC Ketinggalan 0-2 dari Arema
Semen Padang FC merilis starting line up dalam laga melawan Arema FC pada pekan 11 Liga Super League 2025/2026, Senin malam (03/10/2025).
Starting Line Up Semen Padang FC Lawan Arema
Pemain Semen Padang FC saat sesi latihan beberapa waktu lalu.
Manajemen Bantah Ada Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC
Kiper Semen Padang FC, Arthur Augusto Da Silva, terpilih sebagai Save of The Week pada pekan 10 Liga Super League 2025/2026 usai
Tampil Gemilang Lawan Malut United, Arthur Terpilih Sebagai Save of The Week
Semen Padang FC kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Malut United pada pekan 10 Liga Super League 2025/2026 di
Kata Suhatman Imam Soal Kekalahan Semen Padang FC vs Malut United