Rutin Ikut Senam Pagi, 2 ASN Pemko Padang Terima Reward dari Pj Wako

Rutin Ikut Senam Pagi, 2 ASN Pemko Padang Terima Reward dari Pj Wako

Senam pagi di Balaikota Padang. (Foto: Prokopim Padang)

Langgam.id – Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Harmadi Algamar memberikan reward kepada dua orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Balaikota Padang, yang rutin melaksanakan olahraga senam bersama setiap Rabu pagi.

Reward ini diberikan Pj. Wali Kota Padang sewaktu mengikuti senam pagi bersama, di lapangan upacara Balaikota Padang, Aie Pacah, Rabu (19/6/2024).

Dua orang ASN Pemko Padang yang beruntung mendapatkan rejeki nomplok pagi ini yakni, Media Siska dari Bagian Umum dan Lukman dari Bagian Administrasi Pembangunan dan Perencanaan Daerah (APP).

Pj. Wali Kota Padang mengungkapkan, Pemerintah Kota Padang telah mengeluarkan surat edaran supaya seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Padang menggelar kegiatan senam pagi bersama setiap hari Rabu.

“Melalui senam bersama ini kita ingin menciptakan ASN yang sehat, kuat dan tangguh. Untuk itu kami meminta kepada seluruh ASN Pemko Padang untuk melaksanakan senam bersama di lingkungan kantor masing-masing, sebelum memulai pekerjaan,” ucap Andree Algamar.

Untuk kehadiran senam pagi dilingkungan Balaikota Padang pagi ini, Andree menilai bahwa pelaksanaannya belum memuaskan, karena tingkat kehadiran ASN di lingkungan perkantoran Air Pacah masih rendah.

“Saya minta kepada Bapak Ibu untuk mengajak kawan – kawannya untuk olahraga bersama di lapangan ini. Jika tingkat kehadirannya masih rendah, maka tujuan kita untuk menciptakan ASN yang sehat sulit tercapai,” pungkasnya. (*/Fs)

Baca Juga

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Padang bergerak cepat melakukan penanganan dengan menormalisasi aliran sungai dan saluran
Pemko Padang Segera Tetapkan Zona Merah Daerah Aliran Sungai
Melihat Wajah Baru Taman Rimbo Kaluang di Pusat Kota Padang
Melihat Wajah Baru Taman Rimbo Kaluang di Pusat Kota Padang
Komunitas Rumah Aktivis Sejahtera Tanam 1 Juta Pohon, Dimulai dari Padang
Komunitas Rumah Aktivis Sejahtera Tanam 1 Juta Pohon, Dimulai dari Padang
Bersihkan Wilayah Terdampak Banjir Bandang, Pemko Padang Gotong Royong Bersama Relawan Kebencanaan
Bersihkan Wilayah Terdampak Banjir Bandang, Pemko Padang Gotong Royong Bersama Relawan Kebencanaan
Evaluasi Perubahan DAS, Pemko Padang Bakal Perketat Zonasi Rawan Bencana
Evaluasi Perubahan DAS, Pemko Padang Bakal Perketat Zonasi Rawan Bencana
Rakor Pascabencana Bersama Mendagri, Pemko Padang Catat Rumah Rusak 5.523 Unit
Rakor Pascabencana Bersama Mendagri, Pemko Padang Catat Rumah Rusak 5.523 Unit