Langgam.id - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatra Barat, kini menjadikan Asrama Akademi Komunitas Negeri (AKN) sebagai tempat isolasi pasien covid-19. Keputusan itu diambil lantaran Rusunawa Painan yang selama ini dipakai sudah tak memadai.
"Semoga asrama tersebut bisa segera digunakan untuk pasien positif," ujar Sekretaris Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Pesisir Selatan, Dalipal, dalam keterangannya, Jumat (25/9/2020).
Dalipal menyebut asrama itu merupakan gedung yang baru dibangun namun belum digunakan untuk tempat tinggal. Pemkab Pessel juga akan melengkapi sarana gedung itu sebelum ditempati oleh pasien covid-19.
Baca juga: Cegah Klaster Baru Saat Kampanye, Labor Unand Perbanyak Uji Sampel
"Kita akan melengkapi sarana dan prasarana pendukung agar bisa segera digunakan oleh masyarakat yang positif covid-19," ujarnya
Untuk diketahui, total kasus positif covid-19 di Pessel ini mencapai 214 orang. Dari jumlah itu, 35 orang sudah sembuh dan 7 orang meninggal.
Sebanyak 22 orang menjani isolasi di Rusunawa Painan. Sementara 136 menjalani isolasi mandiri. (ABW)