Ramadan Berbagi Pemko Padang: 570 Warga Pauh Terima Paket Sembako

Ramadan Berbagi Pemko Padang: 570 Warga Pauh Terima Paket Sembako

Wako Padang Hendri Septa membagikan paket sembako Program Ramadan Berbagi. (Foto: Diskominfo Padang)

Langgam.id - Semangat berbagi di Bulan Ramadan, Pemerintah Kota Padang bersama Baznas kembali menggelar Program 'Ramadhan Berbagi'. Sebanyak 570 warga Pauh menerima paket sembako tersebut.

Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Wali Kota Padang Hendri Septa di Masjid Nurul Huda Simpang Piai Kecamatan Pauh, Jumat (29/3/2024) malam.

Hendri Septa menyampaikan paket sembako program 'Ramadan Berbagi', sebagian besar dari zakat ASN Pemko Padang, selain itu juga dari pihak lainnya yang telah berzakat.

"Zakat dihimpun oleh Baznas Kota Padang, selaku badan amil zakat. Baznas memfasilitasi antara orang memberi dan menerima zakat," ucapnya.

Ia juga mengajak kepada para penerima zakat agar mendoakan Muzaki sehat selalu.

"Sesuai dengan syariat agama, dengan bersedekah dan berzakat tentunya mendapat keberkahan" imbuhnya. (*/Fs)

Baca Juga

Proyek Pengendalian Banjir Jondul Rawang, Wako Padang: Kami Siap Bebaskan Tanah
Proyek Pengendalian Banjir Jondul Rawang, Wako Padang: Kami Siap Bebaskan Tanah
Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir melepas keberangkatan 423 jemaah calon haji (JCH) kelompok terbang (kloter) I di Masjid Agung Nurul Iman,
Lepas 423 JCH Kloter I, Maigus Titip Doa Agar Dapat Sukseskan Progul Kota Padang
Hardiknas, Wawako Padang: Kita Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Hardiknas, Wawako Padang: Kita Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Wako Fadly Apresiasi Tim Klewang Polresta Padang Tindak Pelaku Pungli
Wako Fadly Apresiasi Tim Klewang Polresta Padang Tindak Pelaku Pungli
Wawako Padang Konsultasi ke Kemensos Soal Program Sekolah Rakyat
Wawako Padang Konsultasi ke Kemensos Soal Program Sekolah Rakyat
Rakor Mingguan, Wako Padang Minta Tuntaskan Persoalan Pungli
Rakor Mingguan, Wako Padang Minta Tuntaskan Persoalan Pungli