Rakor Penanganan Banjir Kota Padang, Wako: Kita Pastikan Percepat Proses Pemulihan

Langgam.id — Wali Kota Padang, Fadly Amran, menghadiri rapat koordinasi penanganan banjir bandang Kota Padang yang digelar di Kantor DPRD Kota Padang, Selasa (16/12/2025).

Rapat koordinasi ini dihadiri oleh jajaran Pemerintah Kota Padang serta unsur terkait, dan difokuskan pada pembahasan percepatan penanganan pascabencana banjir bandang di sejumlah wilayah terdampak.

Fadly Amran, menyampaikan bahwa pemerintah kota berkomitmen untuk mempercepat proses pemulihan pascabencana, baik pada tahap penanganan darurat, rehabilitasi, hingga rekonstruksi.

Ia menekankan pentingnya koordinasi lintas sektor agar setiap langkah yang diambil berjalan efektif dan tepat sasaran. Menurutnya, percepatan penanganan pascabencana sangat dibutuhkan untuk memulihkan aktivitas dan kehidupan masyarakat yang terdampak.

“Pemerintah kota terus berupaya memastikan seluruh proses penanganan pascabencana berjalan sesuai kebutuhan di lapangan, dengan mengutamakan keselamatan dan kenyamanan masyarakat,” ujar Fadly Amran.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Padang, Muharlion, menyatakan dukungan penuh DPRD terhadap langkah-langkah percepatan penanganan pascabencana banjir bandang yang dilakukan Pemerintah Kota Padang melalui peran DPRD dalam perumusan kebijakan dan penganggaran.

“DPRD siap bersinergi dan mengawal kebijakan serta anggaran agar percepatan penanganan pascabencana banjir bandang dapat terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” kata Muharlion.

Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan terbangun kesepahaman dan sinergi yang kuat antara eksekutif dan legislatif dalam mempercepat pemulihan pascabencana banjir bandang di Kota Padang.

Baca Juga

Wako Padang Tinjau Gotong Royong Gabungan di Kampung Apa
Wako Padang Tinjau Gotong Royong Gabungan di Kampung Apa
Wako Fadly Amran Ajak ASN Pemko Padang Terlibat Aktif dalam Pemulihan Pascabencana
Wako Fadly Amran Ajak ASN Pemko Padang Terlibat Aktif dalam Pemulihan Pascabencana
Rakor R3P, Wako Padang Laporkan Kerugian Akibat Banjir Bandang Rp5,5 Triliun
Rakor R3P, Wako Padang Laporkan Kerugian Akibat Banjir Bandang Rp5,5 Triliun
Wako Padang Apresiasi Rifan's Soccer School U-16 Juara FOSMI 2025
Wako Padang Apresiasi Rifan’s Soccer School U-16 Juara FOSMI 2025
Pertumbuhan Awan Hujan Masif di Barat Sumatra, Wako Padang: Kembali Siaga
Pertumbuhan Awan Hujan Masif di Barat Sumatra, Wako Padang: Kembali Siaga
Wako Fadly Amran: Penduduk Terus Bertambah, Kota Padang Butuh Kebijakan Ketahanan Pangan Terencana
Wako Fadly Amran: Penduduk Terus Bertambah, Kota Padang Butuh Kebijakan Ketahanan Pangan Terencana