Puluhan Ribu Pelajar di Sumbar Telah Disuntik Vaksin Covid-19

Puluhan Ribu Pelajar di Sumbar Telah Disuntik Vaksin Covid-19

Vaksinasi pelajar di Padang Pariaman, Sumbar. [dok. BIN]

Langgam.id - Dinas Kesehatan mencatat sebanyak 26.213 pelajar di Sumatra Barat (Sumbar) telah disuntik vaksin. Angka puluhan ribu pelajar ini terhitung per 11 September 2021.

"Untuk Sumbar kami terus berupaya untuk meningkatkan cakupan vaksinasi," kata Kepala Dinas Kesehatan Sumbar, Arry Yuswandi kepada langgam.id di Kabupaten Dharmasraya, Senin (13/9/2021).

Baca juga: Jokowi ke Bupati Dharmasraya: Segera Habiskan Vaksin, Kalau Sudah Silahkan Belajar Tatap Muka

Arry mengatakan capaian vaksinasi masih jauh dari target sasaran sebanyak 589.723 pelajar atau remaja usia 12 tahun keatas. Pencapaian target ini akan terus dikebut dengan gebyar vaksinasi bagi pelajar.

"Seperti gebyar vaksinasi yang dilakukan BIN Daerah Sumbar. Besok kami juga melakukan secara serentak seluruh pelajar di seluruh Sumbar," jelasnya.

"Dengan gebyar ini, kita cari cakupan yang minim. Sekarang untuk pelajar baru 4,44 persen dari total sasaran target," sambung Arry.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka gebyar vaksinasi bagi pelajar di 10 Provinsi di Indonesia. Untuk di Sumbar, kegiatan vaksinasi pelajar dipusatkan di SMA Negeri 2 Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya.

Pada kesempatan itu, Jokowi menyampaikan, dengan gencarnya vaksinasi bagi pelajar diharapkan pembelajaran tatap muka dapat segera dilaksanakan.

"Nanti semuanya setelah divaksin, langsung bisa pembelajaran tatap muka, asal sudah tidak berada di level 4," kata Jokowi.

Baca Juga

Satpol PP Padang kembali mengamankan sejumlah pelajar yang asyik nongkrong saat jam belajar pada Rabu. Kali ini ada delapan pelajar
Lagi Asyik Nongkrong, Sejumlah Pelajar di Padang Diamankan Satpol PP
Satpol PP Kota Padang mengamankan 27 pelajar yang kedapatan bolos saat proses belajar mengajar berlangsung pada Selasa (13/8/2024).
Keluyuran di Jam Sekolah, 27 Pelajar Diamankan Satpol PP Padang
Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumbar, Bakhtiar mengkritisi kebijakan pemerintah terkait penyediaan alat kontrasepsi
Dinilai Banyak Potensi Mudharat, Muhammadiyah Sumbar Desak Revisi Aturan Alat Kontrasepsi untuk Pelajar
Satpol PP Padang kembali mengamankan belasan pelajar berpakai seragam lengkap. Para pelajar diamankan dari berbagai tempat di Kota Padang.
Keluyuran saat Jam Belajar, 13 Pelajar Diamankan Satpol PP Padang
Satpol PP Padang mengamankan enam pelajar SMK yang sedang asyik bermain biliar di Kecamatan Padang Barat dengan mengunakan pakaian sekolah
6 Pelajar Diamankan Satpol PP Padang saat Asyik Main Biliar
Satpol PP Padang mengamankan sebanyak 37 pelajar yang lagi asyik nongkrong di kafe saat jam sekolah pada Kamis (18/7/2024).
Satpol PP Padang Amankan 37 Pelajar yang Nongkrong di Kafe saat Jam Sekolah