Prabowo Subianto Dijadwalkan Kunjungi Sumbar 29-30 April 2023, Ini Agendanya

Anggota Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Andre Rosiade meyakini, pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Gibran

Andre Rosiade bersama Prabowo Subianto. [foto: ist]

Langgam.id - Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, dijadwalkan akan mengunjungi Sumatra Barat (Sumbar) pada Sabtu dan Minggu (29-30/4/2023).

Saat inii, tim DPD Gerindra Sumbar dan DPC Kabupaten/Kota terus mengebut persiapan kedatangan Prabowo ke Ranah Minang.

Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar Andre Rosiade mengatakan, Prabowo telah dijadwalkan mengunjungi Kabupaten Tanahdatar untuk sejumlah acara.

"Baik batagak gala, penyerahan ambulans, temu kader, temu tokoh sampai melihat pacu kuda," ujar Andre pada Kamis (27/4/2023).

Andre mengungkapkan bahwa kedatangan Prabowo ke Sumbar selama dua hari itu mendapat antusias besar dari masyarakat dan kader partai. Karena, Prabowo adalah Presiden pilihan masyarakat Sumbar pada Pilpres 2014 dan 2019.

"Masyarakat begitu merindukan kedatangan Prabowo yang saat ini menjabat Menteri Pertahanan (Menhan) RI. Karena Prabowo sudah dianggap sebagai bagian dari masyarakat Sumbar," beber Anggota DPR RI tersebut.

Andre menambahkan, bahwa pihaknya akan memaksimalkan kedatangan Prabowo ke Sumbar. Selain itu terang Andre, Prabowo juga sudah sangat menantikan momentum ini.

"Hal ini karena Sumbar adalah bagian yang tak bisa dilepaskan dari perjuangan beliau. Begitu juga dengan orang tua pak Prabowo yang sempat lama di Sumbar,” tutur Ketua harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini.

Andre menjelaskan, kedatangan Prabowo juga akan berdampak terhadap Pilpres di Sumbar 2024. Dia yakin, Prabowo akan tetap dicintai masyarakat Sumbar dan mendapatkan suara mayoritas kembali. Karena, tidak ada perubahan signifikan dari masyarakat Sumbar yang tetap loyal kepada Prabowo.

“Kami yakin pak Prabowo tetap menang di Sumbar. Namun berbeda kali ini, untuk Indonesia juga memang dan menjadi Presiden ke-8 Republik Indonesia mulai 2024. Apalagi didukung dengan hasil survei yang direlis lembaga-lembaga, yang menyatakan Prabowo di puncak. Meninggalkan rival-rivalnya,” sebutnya.

Andre Rosiade kembali menegaskan, kedatangan Prabowo Subianto itu juga membantah klaim pihak tertentu akan memenangkan dukungan 90 persen masyarakat Sumbar 2024.

“Padahal di tiap titik mulai dari bandara hanya disambut 300 orang saja. Ini komitmen Partai Gerindra yang selalu kerja nyata dan hadir di tengah-tengah masyarakat. Bukan ota atau klaim-klaim semata,” ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Prabowo Subianto dijadwalkan mengunjungi Sumatra Barat (Sumbar), Sabtu dan Minggu (29-30/4/2023). Sejumlah kegiatan sudah disiapkan untuk calon Presiden pilihan masyarakat Sumbar pada Pilpres 2014 dan 2019 lalu.

“Saya mengucapkan terima kasih berulang kali atas kepercayaan rakyat Sumbar kepada saya selama ini. Izinkan kami datang bersilaturahmi. Saya yakin, untuk masa yang panjang ke depan, Sumbar tetap kokoh pada pilihannya,” kata Prabowo di Jakarta, Rabu (26/4). (yki/Advertorial)

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade bertemu langsung dengan masyarakat di Nagari Guguak Malalo, Padanglaweh Malalo dan Sumpur,
Bertemu Warga, Andre Rosiade Sosialisasikan Pembangunan PLTS Terapung Singkarak
Sekda Kabupaten Solok, Medison mengungkapkan bahwa masih ada lebih dari 1.300 keluarga di daerah itu yang belum menikmati listrik.
1.300 Keluarga di Kabupaten Solok Belum Menikmati Listik
Wakil Ketua Komisi VI, Andre Rosiade sebut PLN perlu mengkaji lagi masukan dari masyarakat. Hal itu ia ungkapkan pasca penolakan saat
Soal Penolakan PLTS Singkarak, Andre Rosiade: PLN Perlu Mengkaji Masukan Masyarakat
Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Andre Rosiade kembali bertemu dengan korban PHK PT Pos Indonesia Cabang Majalengka bernama Dadang Iskandar
Bertemu Warga Majalengka Korban PHK, Andre Rosiade: PT Pos Sepakat Bayar Kewajiban
Pemerhati sepakbola nasional Andre Rosiade memuji performa Pratama Arhan pada laga debutnya di Liga Thailand beberapa hari lalu.
Arhan Berperan dalam Gol Kemenangan saat Debut di Thailand, Andre Rosiade: Alhamdulillah
Timnas Indonesia berhasil lolos ke putaran ketiga kualifikasi Zonas Asia Piala Dunia (PD) 2026 usai mengalahkan Filipina 2-0 di Stadion Utama
Andre Rosiade Harap Penunjukan Patrick Kluivert sebagai Pelatih Timnas Tak Lagi Jadi Polemik